Liga Indonesia
Tim Pelatih Bersyukur Arema FC Jadi Klub Penyumbang Pemain Terbanyak Dipanggil Timnas Indonesia U-22
Sejauh ini, Arema FC menjadi klub dengan penyumbang pemain terbanyak yang dipanggil Timnas Indonesia U-22 bersama Bhayangkara FC.
TRIBUNMADURA.COM, MALANG - Empat pemain Arema FC berhasil masuk daftar 38 pemain yang akan menjalani training center (TC) Timnas Indonesia U-22.
Keempat pemain tersebut di antaranya, Bagas Adi Nugoro (bek), Hanif Sjahbandi (gelandang), M Rafli (gelandang) dan Dalmiansyah Matutu (penyerang).
Sejauh ini, Arema FC menjadi klub dengan penyumbang pemain terbanyak yang dipanggil Timnas Indonesia U-22 bersama Bhayangkara FC.
• Rumah dan Warung Kopi di Sidoarjo Hangus Terbakar, Pemilik Selamatkan Diri sebelum Api Membesar
Mengetahui empat pemainnya mendapat panggilan Timnas Indonesia U-22, Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, mengaku senang.
Menurutnya, hal tersebut menjadi bukti kesuksesan tim pelatih Arema FC dalam melatih para pemainnya.
"Baguslah. Artinya pembinaan pemain muda di Arema, Alhamdulillah berhasil dengan dipanggilnya empat pemain Arema ini," kata Kuncoro pada Surya, Sabtu (5/1/2019).
• Jalanan Berlumpur dan Becek, Lapak di dalam Pasar Hewan Sampang Ditinggal Para Pedagang Ternak
Kendati sudah diumumkan secara resmi, pemanggilan empat pemain Arema FC ini belum diterima manajemen.
Media Officer Arema FC, Sudarmaji mengaku, pihaknya belum menerima surat resmi dari PSSI terkait pemanggilan empat pemainnya.
"Belum ada," ujar Sudarmaji.
• Pedagang Ternak Jualan di Pinggir Jalan, Arus Lalu Lintas Kawasan Pasar Hewan Sampang Tersendat
Arema FC
Timnas Indonesia U-22
Bagas Adi Nugoro
Hanif Sjahbandi
M Rafli
SD dan SMP
Bhayangkara FC
Kuncoro
Eks Pemain Liverpool Bakal Gabung Persib Bandung, Terpantau Pesan Tiket dari Inggris ke Indonesia |
![]() |
---|
Menpora Zainudin Amali Minta Masyarakat Dukung Timnas Indonesia di Bawah Kepemimpinan Shin Tae Yong |
![]() |
---|
Menpora Zainudin Amali Bocorkan Sosok yang Berpeluang Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Siapa? |
![]() |
---|
Menpora Malaysia Belum Kirim Permintaan Maaf Resmi ke Indonesia Soal pengeroyokan Suporter |
![]() |
---|
Kasus Pemukulan Suporter Indonesia di Malaysia, Menpora Zainudin Amali Tagih Janji Syed Saddiq |
![]() |
---|