Berita Pamekasan

Pelipatan dan Penyortiran Surat Suara di KPU Pamekasan di Pemilu 2019 Hampir Rampung

Proses pelipatan dan penyortiran surat suara Pemilu 2019 di Kabupaten Pamekasan hampir selesai.

Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Aqwamit Torik
TRIBUNMADURA.COM/KUSWANTO FERDIAN
Suasana para pekerja pelipat dan penyortiran surat suara Pemilu 2019 di Gudang Logistik KPU Pamekasan, Jalan Pintu Gerbang, Kelurahan Bugih, Kabupaten Pamekasan, Senin (18/3/2019). 

Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian

TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Proses pelipatan dan penyortiran surat suara Pemilu 2019 di Kabupaten Pamekasan hampir selesai.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Gudang Logistik KPU Pamekasan, Muhammad Syaiful Ramadhan.

Muhammad Syaiful Ramadhan mengatakan, saat ini yang dilakukan oleh pekerjanya yakni, proses packing surat suara Pemilu 2019 dari tingkat presiden sampai tingkat kabupaten kota.

Puluhan Wisatawan Asing Padati Museum Keraton Sumenep, Nikmati Koleksi Antik Museum

40 Ulama di Madura Datangi KPU dan Bawaslu, Sampaikan Kecurigaan Soal ASN yang Diduga Tak Netral

Isu Kiamat Resahkan Warga Jatim, Polda Jatim Telusuri Penyebar Informasi Hoax Isu Kiamat

"Hari ini sudah memasuki proses packing mulai dari PPS, desa dan kecamatan. Untuk pelipatan dan penyortiran surat suara yang masih belum selesai yaitu bagian DPD RI. Kami perkirakan akan selesai pada hari ini," ujar Muhammad Syaiful Ramadhan kepada Tribunmadura.com, Senin (18/3/2019).

Muhammad Syaiful Ramadhan melanjutkan, ia menyatakan, pekerja pelipat dan penyortir surat suara juga ada pengurangan, dari 150 orang kini menjadi 4 orang.

"Setelah packing selesai nanti ada bagian ekspedisi yang jemput kegudang ini. Insyaallah berdasarkan informasi dari KPU tanggal 10 April 2019 ini sudah didistribusikan ke setiap kecamatan," tegas Muhammad Syaiful Ramadhan.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved