Liga Champions

Ternyata Mohamed Salah Puasa dan Bawa Liverpool Juara Liga Champions: Akhirnya Bisa Bermain 90 Menit

Satu hal yang pasti, pelatih Juergen Klopp sudah memberikan kebebasan kepada pemainnya untuk berpuasa maupun tidak.

Editor: Aqwamit Torik
Kolase TribunMadura.com (Sumber: Instagram Liverpool FC)
Selebrasi kemenangan Liverpool FC saat menjuarai Liga Champions 

Ternyata Mohamed Salah Berpuasa Saat Liverpool Juara Liga Champions: Akhirnya Bisa Bermain 90 Menit

TRIBUNMADURA.COM - Liverpool yang berhasil mengangkat trofi Liga Champions usai mengalahkan Tottenham Hotspur pada laga final, terdapat kontribusi besar dari Mohamed Salah.

Seperti yang diketahui, Liverpool berhasil menaklukkan klub satu negaranya, Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 di laga final Liga Champions, Sabtu (1/6/2019).

Laga penentuan itu digelar di Wanda Metropolitano.

Tercatat, Mohamed Salah yang merupakan penyerang Timnas Mesir itu lesakkan gol melalui titik putih, pada menit kedua.

Jokowi Meledek Madura United (Laskar Sapeh Kerrab), Presiden MU Achsanul Qosasi Mengaku Memaklumi

Postingan Instagram Terakhir Ani Yudhoyono, Ya Allah, Semoga Kesehatanku Semakin Pulih

181 Wanita di Tuban Terancam Jadi Janda Usai Lebaran 2019, Begini Penjelasan Pengadilan Agama Tuban

Lantas muncul perdebatan di antara netizen, apakah sang bomber dalam kondisi berpuasa saat tampil?

Seperti diketahui, umat muslim di dunia sedang menjalankan ibadah puasa Ramadan.

Salah sendiri belum memberikan pernyataan apakah dirinya berpuasa atau tidak ketika bermain pada final.

Twitter perdebatan apakah Mo Salah masih berpuasa
Twitter perdebatan apakah Mo Salah masih berpuasa (Tangkapan layar Bolasport)

Satu hal yang pasti, pelatih Juergen Klopp sudah memberikan kebebasan kepada pemainnya untuk berpuasa maupun tidak.

"Saya tak bermasalah dengan pemain yang puasa. Saya menghormati agama mereka," kata eks juru taktik Borussia Dortmund itu seperti dikutip BolaSport.com (TribunMadura.com grup) dari Egypt Independent.

Bukan Salah saja yang melakoni puasa di skuat Liverpool.

Sadio Mane juga melakukan ibadah serupa sebagai seorang muslim.

90 menit Mo Salah bawa Liverpool juara

Bintang Liverpool, Mohamed Salah tak bisa berkata-kata usai mengantarkan The Reds meraih juara Liga Champions pada Sabtu (1/6/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Halaman
123
Sumber: BolaSport.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved