Berita Artis Korea

Baekhyun EXO Debut Solo, SM Entertainment Bocorkan Jadwal dan Detail Album Perdana Byun Baek Hyun

Agensi SM Entertainment membocorkan jadwal dan detail album solo Baekhyun EXO yang segera dirilis

Penulis: Ayu Mufidah Kartika Sari | Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
Facebook/weareoneEXO
Baekhyun EXO cover album Universe 

Agensi SM Entertainment membocorkan jadwal dan detail album solo Baekhyun EXO yang segera dirilis

TRIBUNMADURA.COM - Member boygroup EXO, Baekhyun, tidak lama lagi akan debut sebagai penyanyi solo.

Baekhyun EXO akan merilis album solo pertama dan menyapa penggemar setianya.

Rencananya, Baekhyun EXO merilis album solo pertamanya pada bulan Juli 2019 mendatang.

Baekhyun EXO Segera Debut Solo, SM Entertainment Konfirmasi Albumnya Dirilis pada Juli Mendatang

Baekhyun EXO Buka Channel YouTube Pribadi, Kumpulkan Lebih dari 1 Juta Subscriber dalam Waktu 3 Hari

Dilansir TribunMadura.com dari website resmi agensi, SM Entertainment membocorkan tanggal pasti debut solo Baekhyun EXO.

SM Entertainment mengumumkan jika Baekhyun EXO debut solo pada tanggal 10 Juli.

Baekhyun EXO akan merilis album solo dengan mini album bertajuk City Lights.

Seperti dalam rilis yang dikeluarkan SM Entertainment, album solo Baekhyun EXO akan berisi enam lagi di dalamnya.

Ini merupakan debut pertama Baekhyun EXO sebagai penyanyi solo.

Baekhyun EXO
Baekhyun EXO (smentertainment.com)

Baekhyun EXO melakukan debut pertamanya sebagai penyanyi solo setelah 7 tahun debut sebagai idol.

Meski debut sebagai idol, Baekhyun EXO sudah banyak terlibat dalam proyek lagu.

Baekhyun EXO beberapa kali berpartisipasi dalam album digital SM Entertainment, SM Station.

Tak hanya itu, pemilik nama lengkap Byun Baek Hyun itu juga tergabung dalam sub unit EXO, EXO-CBX.

EXO-CBX dianggotai oleh tiga member EXO, di antaranya Chen, Baekhyun, dan Xiumin.

Sub unit EXO-CBX telah debut pada tahun 2016 lalu dengan mini album Hei MAMA.

Idol berusia 27 tahun itu menjadi member kedua EXO yang debut solo di Korea.

Chanyeol dan Sehun Debut Sub-unit EXO Baru, SM Entertainment Beber Jadwal Perilisan Album Pertamanya

D.O EXO Berangkat Wamil, Konser EXO Planet #5 - EXplOration di Seoul hanya Dimeriahkan 6 Member Saja

Sebelumnya, Chen EXO telah terlebih dulu merilis album solonya.

Chen EXO merilis album perdana pada April 2019 lalu dengan tajuk April, and a Flower. 

Mendekati hari perilisan album, Baekhyun EXO mengunggah foto teaser debutnya.

Baekhyun EXO mengunggah foto teaser album debut solo dalam akun Instagram pribadinya, Kamis (20/6/2019).

Pelantun lagu Love Shot itu mengunggah foto dirinya yang membelakangi kamera.

Hanya tampak kepala, leher, dan punggung bagian Baekhyun EXO saja dalam foto tersebut. (TribunMadura.com/Ayu Mufidah KS)

Unggahan Baekhyun EXO untuk teaser album solonya.
Unggahan Baekhyun EXO untuk teaser album solonya. (Instagram/baekhyunee_exo)

Video Musik Growl EXO Raih 200 Juta Views di YouTube, Awal Puncak Karier Boy Group SM Entertainment

Suho EXO Janji Bawa Member Lain Datang dan Gelar Konser di Indonesia, Berikan Cinta untuk Kami

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved