Banser GP Ansor Diserang
4 Orang Ditangkap Terkait Penyerangan Banser GP Ansor di Tulungagung, Bupati Maryoto: Rawan Sosial
Empat Orang Ditangkap Terkait Penyerangan Banser GP Ansor di Tulungagung, Bupati Maryoto Birowo: Rawan Sosial
Penulis: David Yohanes | Editor: Mujib Anwar
Empat Orang Ditangkap Terkait Penyerangan Banser GP Ansor di Tulungagung, Bupati Marwoto Birowo: Rawan Sosial
TRIBUNMADURA.COM, TULUNGAGUNG - Kasus penyerangan anggota Banser GP Ansor di Kabupaten Tulungagung langsung disikapi serius oleh para pejabat.
Sehari setelah terjadinya penyerangan Banser GP Ansor, Bupati Tulungagung Maryoto Birowo, Kapolres Tulungagung AKBP Eva Guna Pandia, tokoh ormas dan para pejabat terkait menggelar pertemuan di Markas Polres Tulungagung, Senin (14/10/2019).
Hasil pertemuan, ada kesepakatan dan kesepahaman bersama untuk mengusut kasus penyerangan terhadap Banser GP Ansor.
Sekaligus mengurai dan menyelesaikan masalah bentrokan bentrokan yang sering terjadi antar perguruan silat di Tulungagung.
Bupati Tulungagung, Maryoto Birowo menilai konflik antar perguruan pencak silat termasuk kerawanan sosial di Tulungagung.
Hal ini yang disampaikan bupati, usai rapat koordinasi penyelesaian penyerangan Banser GP Ansor, di Markas Polres Tulungagung, Senin (14/10/2019) siang.
“Ini harus kita garap bersama. Kalau hanya pemerintah tidak akan bisa,” ujar Maryoto.
• Penyerang Banser 15 Orang Hanya 1 Jadi Tersangka, Ansor Protes Polres Tulungagung Siap Gerak Sendiri
• Banser Diserang di Tulungagung, Banser Ansor Akan Ngepam di Polres Tulungagung Warning Keras Polisi
• Warga Histeris Saat Terduga Teroris Ditangkap, ada Barang Titipan, Sempat Ngira Cucian Ternyata Bom
Maryoto mengajak semua pihak untuk menahan diri, dan mempercayakan proses hukum ke polisi.
Menurutnya, polisi akan mengusut dan memroses siapa saja pelakunya.
“Hari ini masih proses di kepolisian. Secara teknis polisi yang akan menjelaskan,” sambung Maryoto.
Maryoto juga mengajak para tokoh untuk semakin menggalang persatuan.
Para tokoh ini diharapkan memberi contoh pada generasi muda, terutama anggota perguruan silat.
“Mari kita jaga stabilitas kedamaian. Bukan sekedar instruksi saja, tapi juga kita lakukan pembinaan,” katanya.
Banser
GP Ansor
Tulungagung
Maryoto Birowo
Pantai Prigi
AKBP Eva Guna Pandia
penyerangan
TribunMadura.com
Gus Yaqut
Penyerang Banser 15 Orang Hanya 1 Jadi Tersangka, Ansor Protes Polres Tulungagung Siap Gerak Sendiri |
![]() |
---|
Banser Diserang Buntut Konflik Antar Pencak Silat, Wacana Penghancuran Tugu Pencak Silat Menguat |
![]() |
---|
Polisi Tetapkan Satu Tersangka Penyerangan Banser NU di Tulungagung, Pelaku Punya Peran Lempari Batu |
![]() |
---|
Macan Agung Tangkap Lagi 2 Pelaku Penyerang Banser GP Ansor di Tulungagung, Video Bikin Tak Berkutik |
![]() |
---|
Banser Diserang di Tulungagung, Banser Ansor Akan Ngepam di Polres Tulungagung Warning Keras Polisi |
![]() |
---|