Pilkada Sidoarjo

Politisi Gerindra Siapkan 112 Ribu KTP Maju Jalur Independen, 4 Tokoh Penting Sidoarjo ini Digandeng

Politisi Gerindra Kumpulkan 112 Ribu Dukungan KTP Maju Pilkada Jalur Independen, 4 Tokoh Penting Sidoarjo ini yang akan Digandeng

Penulis: M Taufik | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNMADURA/M TAUFIK
Hidar Assegaff menunjukkan bukti dukungan yang telah berhasil dikumpulkannya bersama relawan untuk maju dalam Pilkada Sidoarjo 2020 lewat jalur independen alias calon perseorangan. 

Politisi Gerindra Kumpulkan 112 Ribu Dukungan KTP Maju Pilkada Sidoarjo 2020 lewat Jalur Independen alias calon perseorangan,

Empat Tokoh Penting di Sidoarjo inilah yang akan Digandeng Hidar Assegaff

TRIBUNMADURA.COM, SIDOARJO - Keseriusan maju Pilkada Sidoarjo 2020 benar-benar ditunjukkan oleh Hidar Assegaff.

Setelah beberapa waktu lalu mendaftar maju sebagai Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Pilkada Sidoarjo 2020 ke DPC Gerindra, kini Hidar Assegaff juga menyatakan siap maju lewat jalur independen alias calon perseorangan.

Hal itu disampaikan politisi Partai Gerindra Hidar Assegaff, Minggu (24/11/2019), di sela acara tasyakuran dan launching Menuju Sidoarjo Emas 2020.

Dalam kesempatan tersebut, Hidar Assegaff juga memamerkan 112.000 dukungan KTP dari masyarakat yang sudah berhasil dikumpulkan bersama relawan, untuk memenuhi syarat maju Pilkada Sidoarjo 2020 lewat jalur independen.

"Ini hasil kerja keras kami bersama relawan selama lima bulan terakhir," tegasnya, sambil menunjukkan tumpukan berkas yang telah di tata dalam sejumlah boks di sela acara.

Dan disebutnya tim relawannya sudah terbentuk di semua kecamatan dan berbagai desa di Kota Delta.

Mereka akan terus bergerak mengumpulkan dukungan sampai waktu pendaftaran nanti.

Hidar mencalonkan diri sebagai Bacawabup pada Pilkada Sidoarjo 2020.

Dalam acara itu, pihaknya pun memberi kesempatan sejumlah relawan untuk mengusulkan figur bakal calon bupatinya.

Setyo, Koordinator Sohibe Hidar mengaku mewakili kalangan bawah, ingin Hidar maju bersama cabup yang revolusioner, membela masyarakat Sidoarjo bukan membela golongan atau perorangan tertentu saja.

"Kami ingin punya bupati yang peduli infrastruktur.

Agar macet tidak terus terjadi dan kecelakaan lalu lintas juga berkurang," kata dia.

Halaman
12
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved