Dosen IAIN Madura Mundur Diprotes PMII

Awal Kasus Dosen IAIN Madura Diprotes Aktivis PMII, Diduga Lakukan Pelecehan hingga Tuntutan Mundur

Tuntutan pengunduran diri dosen Filsafat IAIN Madura Eko Ariwidodo bermula saat dirinya diduga melecehkan ideologi dan simbol organisasi PMII.

Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
TRIBUNMADURA/MUCHSIN RASJID
Warek III IAIN Madura didampingi Eko Ariwidodo temui massa aktivis PMII 

Tuntutan pengunduran diri dosen Filsafat IAIN Madura Eko Ariwidodo bermula saat dirinya diduga melecehkan ideologi dan simbol organisasi PMII

Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian

TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Dosen Filsafat IAIN Madura, Eko Ariwidodo mengundurkan diri dari jabatannya di Kampus Institut Agama Islam Negeri Madura ( IAIN Madura ), Kabupaten Pamekasan.

Eko Ariwidodo resmi tidak lagi menjabat sebagai Ketua Rumah Jurnal dan Senat Kampus IAIN Madura per Selasa (26/11/2019) hari ini.

Pengajuan pengunduran diri Eko Ariwidodo dari jabatannya, setelah diprotes aktivis Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia ( PMII ).

BREAKING NEWS - Dosen IAIN Madura Mengundurkan Diri, Jawab Tuntutan Protes Aktivis PMII

Dosen IAIN Madura Eko Ariwidodo Mengundurkan Diri setelah Sempat Bersitegang dengan Aktivis PMII

Sempat Bersitegang, Aktivis PMII Komisariat IAIN Madura dan Dosen Eko Ariwidodo Sepakat Damai

Ratusan aktivis PMII Komisariat IAIN Madura sebelumnya meminta Eko Ariwidodo untuk mundur dari jabatannya itu.

Kasus protes aktivis PMII Komisariat IAIN Madura kepada Eko Ariwidodo bermula pada pertengahan bulan November 2019 lalu.

Ratusan aktivis dan PMII Komisariat IAIN Madura menggeruduk Kampus IAIN Madura, Senin (18/11/2019).

Aksi aktivis PMII tersebut dipicu tindakan yang dilakukan oleh Eko Ariwidodo, oknum dosen IAIN Madura yang diduga telah melecehkan ideologi dan simbol organisasi PMII.

Pantauan TribunMadura.com, saat aksi tersebut berlangsung, massa PMII tidak ditemui oleh Rektor IAIN Madura.

Rektor IAIN Madura Sayangkan Konflik Mahasiswa dan Dosen, Janji Akan Segera Pertemukan Dua Pihak

Simpang Siur Organisasi Ekstra Boleh Masuk Kampus IAIN Madura Pamekasan, Begini Penjelasan Rektor

Dosen IAIN Madura Eko Ariwidodo (pegang mik) ketika memberikan klarifikasi dihadapan massa aktivis PMII yang unjuk rasa di kampus IAIN Madura, Senin (18/11/2019), karena dipicu tindakannya dinilai melecehkan simbol PMII.
Dosen IAIN Madura Eko Ariwidodo (pegang mik) ketika memberikan klarifikasi dihadapan massa aktivis PMII yang unjuk rasa di kampus IAIN Madura, Senin (18/11/2019), karena dipicu tindakannya dinilai melecehkan simbol PMII. (TRIBUNMADURA/MUCHSIN RASJID)

Yang menemui massa adalah Wakil Rektor I, II dan III.

Korlap Aksi, Ahmad Faizal Dzat mengatakan, tujuan aktivis PMII IAIN Madura turun jalan untuk mengecam terhadap tindakan oknum Dosen IAIN Madura yang dinilai telah melecehkan ideologi organisasinya.

"Kami melakukan aksi ini untuk mengklarifikasi terhadap tindakan salah satu oknum dosen yang telah melanggar hukum, melecehkan, menyakiti hati kami selaku keluarga besar PMII dan Alumni PMII IAIN Madura.

Perilaku penurunan banner PMII hingga merobek dan membuangnya ke tempat sampah tersebut membuat kami sangat kecewa," tegasnya.

Halaman
12
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved