Ahmad Dhani Bilang Gerindra dan Prabowo Masuk Kabinet Jokowi Bukti Tak ada Kecurangan Pilpres 2019
Ahmad Dhani bilang bahwa Gerindra dan Prabowo masuk Kabinet Jokowi bukti tak ada kecurangan Pilpres 2019
TRIBUNMADURA.COM - Setelah bebas dari penjara, musisi Ahmad Dhani akhirnya menanggapi serius masuk dan bergabungnya Partai Gerindra dan Prabowo Subianto dalam pemerintahan Jokowi jilid 2.
Menurut suami Mulan Jameela ini, sikap yang ditunjukkan Prabowo Subianto yang notabene lawan Jokowi saat di dua kesempatan Pilpres, yakni Pilpres 2014 dan Pilpres 2019 merupakan sebuah seni dalam politik.
"Ada dua yang saya tangkap. Nomor satu bisa dianggap ini the art of war atau the art of survival," ujar Ahmad Dhani.

Terkait dua kemungkinan itu, Ahmad Dhani mengatakan nanti waktu yang akan menentukan.
"Nanti waktu yang akan menentukan, apakah ini the art of war ataukah ini the art of survival.
Waktu nanti yang akan menentukan," tegas musisi asal Surabaya ini.
Ahmad Dhani mengatakan hingga saat ini masih banyak yang tidak menerima bergabungnya.
"Karena banyak yang tidak bisa menerima bergabungnya Pak Prabwo dengan rezim yang sekarang," ujarnya.
Ahmad Dhani menilai dengan masuknya Prabowo ke Jokowi ada simbiosis mutualisme.
"Tapi menurut saya, ada simbiosis mutualisme di antara keduanya, karena rezim ini butuh Prabowo dan Gerindra untuk masuk jajaran pemerintahan yang sekarang," ujarnya.
Ahmad Dhani mengatakan jika Gerindra tidak masuk ke pemerintahan Jokowi maka akan terjadi gesekan yang lebih keras di masyarakat.
"Karena kalau Prabowo nggak masuk ke dalam rezim ini, gesekannya akan lebih keras antara rezim dan oposisi," tuturnya.

Ahmad Dhani menambahkan dengan masuknya Prabowo ke Jokowi akan menghilangkan asumsi dugaan pilpres 2019 kemarin curang.
"Karena dengan masuknya Prabowo dan Gerindra ke dalam pemerintahan ini tentunya di mata masyarakat akan hilang sebuah prasangka bahwa Pilpres kemarin yang diduga curang dengan sendirinya akan sirna prasangka itu.