Pesta Pernikahan Terpaksa Digelar Via Live Streaming, Tamu Undangan Takut Tertular Virus Corona

Gara-gara virus corona yang tengah mewabah, pasangan pengantin di Singapura terpaksa menggelar resepsi pernikahan tanpa kehadiran tamu dan keluarga.

Editor: Aqwamit Torik
Kolase TribunMadura.com (Sumber: bbc.com)
Pernikahan yang digelar live streaming akibat virus corona mewabah 

Pada akhirnya, hanya 110 dari 190 tamu yang berhasil menghadiri upacara pernikahan mereka.

Beberapa lainnya melewatkan acara karena berbagai alasan.

Pada 2 Februari 2020 malam, pasangan itu menggelar pernikahan dari salah satu kamar di hotel M.

Sementara tamu-tamu pernikahan mereka duduk nyaman di aula hotel M.

"Kami berterima kasih kepada para tamu karena datang dan menyuruh mereka menikmati makan malam," kata Yew.

Pihak hotel juga mengirim sampanye ke kamar pasangan ini.

Mereka memberikan toasts perayaan dan pidato, yang semuanya disiarkan langsung kepada tamu pernikahan.

"Kami tidak sedih tapi agak kecewa."

"Saya pikir tidak ada pilihan lain sehingga (saya) tidak menyesal," kata Yew tentang pernikahannya.

Virus corona sendiri diketahui telah menewaskan 550 orang di Tiongkok dan telah menyebar ke sekitar 12 negara.

Singapura menjadi salah satu negara yang terkena virus corona.

Sejauh ini, sudah ada 28 kasus infeksi virus corona di Singapura.

Itu menjadikannya sebagai negara dengan jumlah kasus virus corona terbesar kedua di luar Tiongkok setelah Jepang.

Artikel ini telah tayang di Tribunternate.com dengan judul Para Tamu Takut Kena Virus Corona, Pengantin Ini Terpaksa Gelar Resepsi Secara Live Streaming

Sumber: Tribun Ternate
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved