Virus Corona di Pamekasan
Pemkab Pamekasan Lakukan Rapid Test untuk Orang yang Kontak dengan Penjual Timun Positif Covid-19
Tracing (pelacakan) terhadap setiap orang yang pernah kontak langsung dengan penjual timun di Pasar Kolpajung yang positif terjangkit virus corona.
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian
TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Penjual timun di Pasar Kolpajung, Pamekasan dinyatakan positif virus corona, Pemkab Pamekasan bergerak cepat.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura akan melakukan tracing (pelacakan) terhadap setiap orang yang pernah kontak langsung dengan penjual timun di Pasar Kolpajung yang positif terjangkit virus corona.
Sekretaris Daerah Pemkab Pamekasan, Totok Hartono mengatakan, setelah dilakukan tracing terhadap setiap orang yang pernah kontak langsung dengan penjual timun positif Covid-19 tersebut, juga akan dilakukan rapid test.
"Berkaitan dengan hal itu nanti tim Gugus Tugas Covid-19 kabupaten yang akan melakukan pencegahan.
Setiap ada masalah begitu kita akan langsung melacak," kata Totok Hartono kepada TribunMadura.com, Jumat (22/5/2020).
• Polda Jatim Sebut Video Viral Habib Umar Abdullah Assegaf dan Satpol PP Didompleng Pihak Ketiga
• Daftar Promo Indomaret 22 Mei 2020, Promo JSM, Hingga Promo Minyak Goreng, Nontunai Lebih Hemat
Menurut Totok Hartono, terjadinya penyebaran klaster baru virus corona di Pasar Kolpajung Pamekasan disebabkan karena transmisi lokal.
Ia mengaku, pada Kamis 21 Mei 2020 kemarin sudah melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh area Pasar Kolpajung.
Dilakukannya penyemprotan disinfektan itu kata dia, diharapkan bisa mencegah sejak dini penyebaran virus corona di Pasar Kolpajung agar tidak semakin meluas.
"Setiap ada PDP Covid-19, dimanapun itu tempatnya, akan langsung kita lacak orang yang pernah kontak, termasuk di Pasar Kolpajung ini," ucapnya.
Banyak Pelanggar Prokes Kabur dari Operasi Yustisi di Pamekasan, Tancap Gas Langsung Putar Balik |
![]() |
---|
Tinjau Posko PPKM Mikro, Kasdam V Brawijaya Ajak Satgas Kerja Luar Biasa Tangani Penyebaran Covid-19 |
![]() |
---|
Keponakan Menko Polhukam RI Firman Syah Akui Penyakit Kantuk Hilang Setelah Disuntik Vaksin Covid-19 |
![]() |
---|
100 Personel Kodim Pamekasan Divaksin Covid-19 Tahap Pertama, Cegah Penyebaran Corona Semakin Meluas |
![]() |
---|
Kapolres dan Dandim Pamekasan Kunjungi Posko PPKM di Perumahan Lawangan, Cek Rumah Karantina Mandiri |
![]() |
---|