Berita Viral
Ikan Hiu Makan Tomat, Usai Viral di Instagram dan Twitter Odading Mang Oleh Kini Diserbu Pembeli
Odading Mang Oleh kini banyak didatangi pembeli setelah odading Mang Oleh viral di Instagram, Twitter, Youtube hingga Facebook.
TRIBUNMADURA.COM - Pantun ikan hiu makan tomat yang dilantunkan oleh Ade Londok viral di media sosial.
Seketika itu odading Mang Oleh juga ikut ketiban rezeki.
Odading Mang Oleh kini banyak didatangi pembeli setelah odading Mang Oleh viral di Instagram, Twitter, Youtube hingga Facebook.
Banyak juga reviewer makanan yang mendatangi lokasi untuk mencicipi rasa makanan odading Mang Oleh.
Bahkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pun menulis dalam postingan akun Instagramnya, bahwa setelah disuntik vaksin Covid-19 pada Senin (14/9), saatnya membeli odading Mang Oleh.
• Profil dan Biodata Anthony Xie, Aktor Tampan yang Nikahi Audi Marissa, Ternyata Lahir di Surabaya
• Download Lagu MP3 Calon Mantu - DJ PIPIPI Remix Full Bass, Populer di TikTok, ada Lirik Lagunya
• Promo Hemat GoPay dan ShopeePay di Alfamart, Promo Minyak Goreng Murah dan Belanja Hemat di Alfamart
Odading Mang Oleh sendiri dijual di gerobak PKL, di Jalan Baranang Siang, di sekitar Gedung Rumentang Siang, Kota Bandung.
Odading Mang Oleh yang bernama resmi Mang Sholeh ini sudah menjadi jajanan khas yang bisa didapat di sekitar Pasar Kosambi, sejak puluhan tahun lalu.
Odading Mang Oleh menjadi viral setelah beredar video endorse atau review dari seseorang yang berjuluk Ade Londok, di media sosial.
Videonya beredar di Twitter sampai Instagram.
Suara yang berapi-api bahkan jadi tren kemudian digunakan dalam suara latar oleh para pengguna TikTok.
"Odading Mang Oleh, rasanya seperti anda menjadi Iron Man.
Belilah odading Mang Oleh, didieu, karena kalau Anda teu ngadahar odading Mang Oleh, maneh teu gaul jeung aing.
Lain balad aing, ikan hiu makan tomat," kata Ade Londok dalam video yang beredar tersebut.
Penuturannya yang berapi-api dan terkesan lucu ini pun membuat orang yang menonton videonya jadi penasaran dengan odading Mang Oleh.