Virus Corona di Ponorogo

Ponorogo Masuk Zona Merah Covid-19, Bupati: Siap-siap Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat

Kabupaten Ponorogo masuk ke dalam zona merah atau daerah dengan risiko tinggi penularan Covid-19. Bupati Ipong Muchlissoni: Siap-siap PPKM.

ISTIMEWA
Kabupaten Ponorogo masuk zona merah Covid-19 atau daerah dengan risiko tinggi penularan Covid-19, Senin (18/1/2021). 

TRIBUNMADURA.COM, PONOROGO - Kabupaten Ponorogo masuk ke dalam zona merah atau daerah dengan risiko tinggi penularan Covid-19.

Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni menyebutkan saat ini pihaknya tengah bersiap jika pemerintah pusat atau Pemerintah Provinsi Jatim mengintruksikan Ponorogo memberlakukan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat).

"Satgas Covid-19 Kabupaten Ponorogo tengah menyiapkan berbagai infrastruktur jika sewaktu-waktu diminta untuk menerapkan PPKM," ucap Ipong Muchlissoni, Senin (18/1/2021).

Baca juga: 1.998 SDM Kesehatan Jatim Telah Disuntik Vaksin Covid-19, Berasal dari Sidoarjo, Surabaya dan Gresik

Baca juga: Anak Penumpang Sriwijaya Air Jatuh Mimpi Bertemu Ayahnya: Papa Jatuh dari Pesawat Ga Ada yang Nolong

Baca juga: Ramalan Zodiak Cinta Terbaru Selasa 19 Januari 2021, Aries Romantis, Gemini Ada Rahasia di Masa Lalu

Baca juga: Ramalan Zodiak Selasa 19 Januari 2021, Aquarius Memasang Wajah Pemberani, Capricorn Melawan Pesaing

Ipong Muchlissoni menjelaskan, jika memang nanti PPKM benar-benar diterapkan maka jam malam yang semula pukul 21.00 WIB akan dimajukan menjadi pukul 19.00 WIB.

"Warung-warung, toko yang biasanya dibatasi sampai jam 9-10 malam dimajukan jam 7 malam," ucapnya.

"Selain itu masyarakat yang masuk ke Ponorogo juga diwajibkan membawa rapid test antigen," lanjutnya.

Ipong Muchlissoni sebenarnya menduga Ponorogo akan masuk ke Zona Merah melihat penambahan kasus yang tidak pernah berhenti.

Sementara angka kesembuhan tidak berbanding lurus dengan penambahan kasus.

Padahal, Ipong Muchlissoni mengatakan segala upaya telah dilakukan untuk menekan angka penularan Covid-19.

Mulai dari operasi yustisi, peniadaan sekolah tatap muka (PTM), hingga penerapan jam malam.

Namun begitu, kenyataannya Ponorogo menyusul daerah di sekitarnya seperti Kabupaten Madiun dan Kota Madiun serta Wonogiri yang lebih dulu masuk zona merah.

Lebih lanjut, Ipong menjelaskan hari ini masih terdapat tambahan kasus Covid-19 di Ponorogo.

"Ada 25 kasus konfirmasi baru di Ponorogo dan satu pasien meninggal dunia," ucap Ipong Muchlissoni.

Ia juga menyampaikan sebanyak 33 pasien telah terkonversi negatif atau sembuh serta menyelesaikan masa isolasi.

Dengan tambahan tersebut, total kumulatif Covid-19 di Ponorogo adalah 1.632 kasus.

Dari jumlah tersebut 1.243 pasien diantaranya dinyatakan sembuh, lalu 86 pasien meninggal dunia, dan 303 pasien sedang menjalani isolasi.

Baca juga: Anak Pertama Ungkap Kepribadian Syekh Ali Jaber, Al Hasan: Suka Bercanda dan Tidak Mau Disebut Bapak

Baca juga: Download MP3 Kumpulan Lagu Ratna Antika Dangdut Koplo 2019, Ra Kuwat Mbok hingga Rumangsamu Penak

Baca juga: Download MP3 DJ Anjing Banget Full Bass, Lagu DJ Remix Paling Enak, Viral TikTok 2021, Ada Liriknya

Baca juga: Download MP3 Kumpulan Lagu DJ Remix Terbaru 2021 Viral TikTok, Ada DJ Nanda Lia DJ Opus dan DJ Slow

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved