Warga Curiga Pintu Rumah Tetangganya Tertutup Selama Dua Hari, Ternyata Ada Pria Ponorogo Meninggal
Bisri (55) ditemukan tewas di rumahnya sendiri di Desa Ngunut, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo, Senin (22/2/2021) malam.
Penulis: Sofyan Candra Arif Sakti | Editor: Elma Gloria Stevani
Reporter: Sofyan Arif Candra Sakti l Editor: Elma Gloria Stevani
TRIBUNMADURA.COM, PONOROGO - Seorang Warga Desa Ngunut, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo ditemukan tewas di rumahnya sendiri, Senin (22/2/2021) malam.
Jenazah Bisri (55) ditemukan tetangganya, Widodo yang curiga lantaran Bisri sudah tidak terlihat selama dua hari.
Kapolsek Babadan, Iptu Yudi Kristiawan menceritakan Widodo menemukan jenazah Bisri saat ia pulang kerja.
Baca juga: Kabupaten Sumenep Dikejar Target PAD Sektor Wisata, Disparbudpora Ancang-ancang Buka Objek Wisata
Baca juga: Isu Perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Disebut Hoaks, Yopa KDI: Dia Pernah Cerita Tentang Pacarnya
Baca juga: Ending Cerita Cinta Terlarang Nissa Sabyan dan Ayus, Denny Darko: 100 Nissa Tak Sebanding Istri
Baca juga: 5 Shio Bernasib Apes Kurang Beruntung Selasa 23 Februari 2021: Ular Pesimistis, Monyet Menyerah
"Ia merasa curiga rumah milik korban selama 2 hari berturut turut lampu teras rumah menyala, dan korban tidak kelihatan, yang biasanya setiap sore duduk di teras rumahnya," kata Yudi, Selasa (23/2/2021).
Widodo pun inisiatif untuk mendatangi rumah korban dan mengetuk pintu rumah.
Namun pintu rumah tidak kunjung dibuka dan tidak ada jawaban juga dari dalam rumah.
"Kemudian Pak Widodo mendobrak pintu rumah bagian depan setelah terbuka, ia melihat korban tidur terlentang diatas tikar dan tidak bergerak sama sekali," lanjutnya.
Melihat hal tersebut Widodo meminta tolong kepada warga sekitar, Nurhadi untuk melihat bersama-sama kondisi korban.
"Saat dilihat lebih dekat oleh saksi, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia," jelasnya.
Dari Keterangan tetangga, saat ini korban hidup sendiri dan mempunyai riwayat sakit lambung.
Dari hasil penyelidikan sementara juga tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.
Baca juga: PENUH HOKI 7 Shio Hari Ini Selasa 23 Februari 2021: Ayam Bahagia, Tikus Naik Gaji, Cek Peruntunganmu
Baca juga: Ramalan Zodiak Terlengkap Selasa 23 Februari 2021, Keuangan Virgo Meningkat, Cancer Jaga Kesehatan
Baca juga: Kasus Dugaan Pembunuhan Janda di Sampang Belum Ada Titik Terang, Polisi Kesulitan Lacak Pelaku
Baca juga: Pemkab Pamekasan Dapat Bantuan 600 Bibit Pohon Ketapang Kencana, Akan Ditanam di Lingkungan Sekolah