Wabah Virus Corona
Gejala Awal Covid-19 Terbaru pada Anak-anak yang Wajib Orang Tua Ketahui, Batuk, Demam hingga Diare
Kenali Gejala awal Covid-19 berikut pada anak-anak. Gejala Covid-19 yang paling umum pada anak-anak adalah demam dan batuk.
TRIBUNMADURA.COM - Covid-19 dalam sepekan terakhir terus melonjak. Bahkan kabar terbaru, Covid-19 sudah banyak menyerang anak-anak.
Tak sedikit orang tua yang panik dan khawatir anak-anaknya terinfeksi dengan beberapa gejala awal dan terbaru dari Covid-19.
Bagi Anda para orang yang memiliki anak dan merasa khawatir terpapar Covid-19, simak penjelasan yang dirangkum TribunMadura.com dari berbagai sumber.
Angka kasus positif Covid-19 pada anak-anak di Indonesia mencapai 12,6 persen. Data ini didapat dari peta sebaran di laman covid19.go.id.
Dari jumlah tersebut, 2,9 persen ada di kelompok usia 0-5 tahun. Sedangkan 9,7 persen lainnya ada di kelompok 6-18 tahun.
Melihat angka tersebut, kasus Covid-19 pada anak-anak di Indonesia cukup mengkhawatirkan. Terutama di tengah merebaknya varian Delta. Orangtua perlu waspada terhadap gejala-gejala Covid-19 jika anak terinfeksi varian ini.
Gejala umum pada anak Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), gejala Covid-19 pada anak-anak, bisa serupa pada orang dewasa.
Gejala Covid-19 yang paling umum pada anak-anak adalah demam dan batuk.
Namun, anak-anak bisa mengalami gejala umum Covid-19 lainnya, meliputi:
- Demam atau kedinginan
- Batuk
- Hidung tersumbat atau pilek
- Kehilangan indra perasa atau penciuman
- Sakit tenggorokan
- Sesak napas atau kesulitan bernapas
- Diare
- Mual atau muntah
- Sakit perut
- Kelelahan
- Sakit kepala
- Nyeri otot atau tubuh
- Nafsu makan buruk terutama pada bayi di bawah 1 tahun.
Beberapa anak juga dapat mengalami Multisystem Inflammatory Syndrome (MIS), komplikasi langka yang terlihat pada anak-anak dan orang dewasa yang terinfeksi SARS-CoV-2.
Namun, infeksi Covid-19 tanpa gejala juga bisa terjadi pada anak-anak.
Penyakit penyerta anak
Anak-anak dengan penyakit penyerta juga menjadi perhatian CDC. Bayi di bawah 1 tahun dan anak-anak dengan kondisi mendasar tertentu lebih mungkin menderita penyakit parah akibat Covid-19.
Kondisi mendasar yang dimaksud, misalnya:
- Asma atau penyakit paru-paru kronis
- Diabetes
- Kondisi genetik, neurologis, atau metabolik
- Penyakit sel sabit
- Penyakit jantung sejak lahir
- Imunosupresi (sistem kekebalan melemah karena kondisi medis tertentu atau sedang menjalani pengobatan yang melemahkan sistem kekebalan tubuh)
- Kompleksitas medis (anak-anak dengan beberapa kondisi kronis yang mempengaruhi banyak bagian tubuh, atau bergantung pada teknologi dan dukungan signifikan lainnya untuk kehidupan sehari-hari)
- Kegemukan
gejala Covid-19 pada anak
risiko Covid-19 pada anak
penularan Covid-19 pada anak
infeksi Covid-19 pada anak
kasus Covid-19 pada anak
kasus Covid-19 pada anak-anak
Covid-19 pada anak
gejala Covid-19
virus corona
penderita Covid-19
demam
batuk
hidung tersumbat
sesak napas
sakit kepala
ciri-ciri corona
ciri-ciri Covid-19
Tribun Madura
TribunMadura.com
Update Covid-19 di Indonesia Hari ini 19 September 2021, Ada Tambahan 2.234 Kasus Baru |
![]() |
---|
Inilah Gejala Covid-19 dari Hari Pertama hingga Hari ke-17, Waspada Jika Alami Diare sampai Demam |
![]() |
---|
Mulai Sinovac hingga Sinopharm, Inilah 5 Jenis Vaksin Covid-19 yang Digunakan di Indonesia |
![]() |
---|
UPDATE Covid-19 di Indonesia 14 September 2021, Konfirmasi Positif Bertambah 4.128 Kasus Hari ini |
![]() |
---|
Covid-19 Varian Mu Tak Seganas Varian Delta? Simak Penjelasan Pakar dari UGM |
![]() |
---|