Berita Surabaya
Teror Bandit di Pemukiman Padat Penduduk Surabaya, Motor Warga Digondol Maling Meski Terkunci Setir
Komplotan bandit maling motor membawa kabur Honda Beat bernopol S-5964-OBA milik warga Jalan Kapas Krampung Surabaya.
Penulis: Luhur Pambudi | Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
TRIBUNMADURA.COM, SURABAYA - Aksi pencurian motor terjadi di wilayah pemukiman padat penduduk di Jalan Kapas Krampung, Kecamatan Tambaksari, Surabaya, Sabtu (18/9/2021) sore.
Komplotan bandit maling motor membawa kabur Honda Beat bernopol S-5964-OBA milik warga setempat, bernama Arie Bagas Wantono
Menurut korban Arie Bagas Wantono, motor tersebut terakhir kali diparkir di depan rumah, yang berlokasi di dalam gang.
Kondisi motor, kata korban, sudah dalam keadaan dikunci pada bagian setirnya.
Hanya saja, pagar di pintu keluar gang pemukiman rumahnya dalam keadaan terbuka.
"Cuma dikunci setir tidak ada kunci ganda lagi," katanya saat dihubungi TribunJatim.com ( grup TribunMadura.com ), Minggu (19/9/2021).
Berdasarkan rekaman CCTV di depan gang pemukimannya, Bagas mengungkapkan, diduga pelaku pencurian motornya itu berjumlah dua orang.
Satu orang pelaku bertindak sebagai eksekutor pencurian, dengan ciri-ciri tubuh tinggi dan kurus, rambut terbilang gondrong.
Kata korban, pelaku tampak mengenakan setelah pakaian kasual, yakni berkaus lengan panjang warna biru dan bertopi.
Sedangkan pelaku lainnya bertindak sebagai joki motor sarana aksi komplotan tersebut.
Ia tampak duduk menunggu di depan gang permukiman.
"Dugaan sementara terpantau 2 orang, 1 eksekutor dan 1 orang diduga pemantau," ungkapnya.
Motor tersebut biasa digunakan Bagas untuk bekerja.
Korban mengaku sudah melaporkan insiden pencurian yang dialaminya itu ke markas kepolisian setempat.
"Motor dibuat untuk bekerja kesehariannya. Saya lapor di Polsek Tambaksari," pungkasnya.
Kunjungi Pesantren Tebuireng, Prabowo Ziarah Gus Dur dan Dapat Hadiah Sorban Gus Kikin |
![]() |
---|
Polsek Benowo Terus Selidiki Kasus Jasad Bayi Bermulut Tersumpal Alat Spray, Sudah Kumpulkan CCTV |
![]() |
---|
Kejahilan Teman Kos Bikin Sakit Hati, Dendam Berujung Curi Motor Temannya, Tapi Tak Menyangka |
![]() |
---|
Cari Rongsokan di Tong Sampah, Pria di Benowo Surabaya Malah Nemu Mayat Bayi Perempuan Membusuk |
![]() |
---|
Nestapa Mahasiswi hendak Bimbingan Skripsi Laptop Dicuri, Pelaku Beraksi saat Ramai |
![]() |
---|