Arema FC
Arema FC Belum Cicipi Kemenangan hingga Pekan Ke-4 Liga 1 2021, Penyelesaian Akhir Jadi PR Pelatih
Dari empat laga yang dijalani, Arema FC tiga laga imbang dan satu kali menderita kekalahan, dengan total poin 3.
Penulis: Mohammad Rifky Edgar | Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
TRIBUNMADURA.COM, MALANG - Hingga pekan keempat, Arema FC belum mencicipi kemenangan pada Liga 1 2021.
Dari empat laga yang dijalani, Arema FC tiga laga imbang dan satu kali menderita kekalahan, dengan total poin 3.
Dengan raihan itu, Arema FC berada di peringkat ke-14 klasemen sementara Liga 1 2021.
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida mengungkapkan, lini depan timnya masih menjadi titik lemah.
Eduardo Almeida tak menampik jika penyelesaian akhir masih menjadi pekerjaan rumah bagi Arema FC.
Baca juga: Klasemen Liga 1 2021 Pekan Ke-4: Persebaya Terlempar ke Zona Merah, Bali United Memimpin Peringkat
"Penyelesaian akhir ke gawang telah kami terapkan saat latihan. Tapi memasukkan bola ke gawang itu yang susah," kata Eduardo Almeida seusai laga Arema FC Vs PSIS Semarang, Sabtu (25/9).
Dalam laga versus PSIS Semarang malam tadi, lini depan Arema FC yang diisi oleh Dedik Setiawan dan Carlos Fortes masih belum moncer.
Peluang demi peluang banyak yang disia-siakan oleh kedua striker Arema FC.
Bahkan, Carlos Fortes sempat menjadi sorotan Aremania di media sosial.
Pasalnya, pemain asing asal Portugal itu belum juga mencetak gol dari empat laga yang telah dijalaninya bersama Arema FC.
Baca juga: Arema FC Perpanjang Rekor Tak Pernah Menang, Pelatih Eduardo Almeida Salahkan Finishing Akhir
Eduardo pun menganggap bahwa hal ini bukan menjadi sebuah permasalahan serius meskipun Fortes adalah pemain asing.
"Bagi saya Fortes sama dengan pemain lain yang sama-sama tak bisa mencetak gol," katanya.
"Bagi kami semua sama tak ada yang lain. Dan kami tidak mau mempermasalahkannya," ujarnya.
Terkahir, Eduardo bertekad membawa Arema FC meraih poin penuh saat berjumpa Persipura pada pekan kelima BRI Liga 1 2022.
"Permainan tim sudah mulai bagus. Cuma inilah sepak bola. Kami akan terus berlatih dan kemenangan akan datang di laga selanjutnya," tandasnya.
Tagar AlmeidaOut Mengemuka, Pelatih Arema Angkat Bicara: Yang Penting Saya Fokus |
![]() |
---|
Evan Dimas Tak Masuk Starting Eleven Arema FC Meski Sembuh dari Cedera, Kenapa? |
![]() |
---|
Kebesaran Hati Ikhfanul Alam demi Arema FC, Rela Melepas 'Identitasnya' untuk Dipakai Evan Dimas |
![]() |
---|
Punya Evan Dimas dan Adam Alis Istimewa, Ini Durasi Kontrak 4 Pemain Baru Arema FC yang Diungkap |
![]() |
---|
Manajemen Arema FC Ungkap Alasan Ali Rifki Tetap Jabat Manajer Tim, Padahal Sudah Nyatakan Mundur |
![]() |
---|