Liga Spanyol
Hasil Liga Spanyol : Barcelona Dilumat Ateltico, Luis Suarez Balas Koeman Dengan Selebrasi
Tim asuhan Roenald Koeman itu kalah dengan skor 2-0. Ironisnya salah satu gol yang bersarang dilesakkan oleh mantan pemain Blaugrana, Luis Suarez
TRIBUNMADURA.COM - Barcelona kembali menelan pil pahit saat bertandang ke markas Atletico Madrid Minggu pukul 02.00 dini hari WIB..
Tim asuhan Roenald Koeman itu kalah dengan skor 2-0. Ironisnya salah satu gol yang bersarang dilesakkan oleh mantan pemain Blaugrana, Luis Suarez.
Partai big match tersaji di pekan ke-8 Liga Spanyol antara Atletico Madrid versus Barcelona.
Luis Suarez melakukan selebrasi menyindir Ronald Koeman, Atletico Madrid gebuk Barcelona.
Dikutip dari BolaSport.com, Barcelona sebenarnya tampil mendominasi dengan memegang penguasaan bola sebesar 71 persen.
Baca juga: Bukan dari Eropa Ini Kandidat Kuat Pelatih yang akan Menggantikan Ronald Koeman di Barcelona
Namun, Atletico Madrid mampu bermain lebih efektif.
Mereka sukses menciptakan 6 tembakan dengan 3 mengarah ke gawang, sementara Barcelona membuat 9 peluang yang 2 di antaranya menuju tepat sasaran.
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul "Hasil Liga Spanyol - Luis Suarez Lakukan Selebrasi Sindir Ronald Koeman, Atletico Madrid Gebuk Barcelona"