Liga Champions
Jadwal Liga Champions ; Striker Atletico Madrid Sesumbar Bisa Menang Lawan Liverpool
Dalam duel ini Liverpool akan bertandang di stadio Estadio Wanda Metropolitano markas Atletico Madrid
TRIBUNMADURA.COM - Liga Champions kembali digelar. Kali ini partai panas tersaji dari grup Grup B antara Liverpool dan Atletico Madrid.
Dalam duel ini Liverpool akan bertandang di stadio Estadio Wanda Metropolitano markas Atletico Madrid pada Selasa (19/10/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.
Penyerang Atletico Madrid Joao Felix sesumbar bahwa timnya dapat memenangkan pertandingan.
Atletico Madrid dan Liverpool sama-sama belum terkalahkan di Liga Champions musim ini.
Hingga saat ini, Liverpool berada di posisi pertama klasemen Grup B Liga Champions dengan mengoleksi enam poin dari dua pertandingan.
Sementara itu, Atletico Madrid berada di urutan kedua dengan torehan empat poin dari dua pertandingan.
Di pertandingan terakhir Liga Champions 2021-2022, Liverpool sukses membantai Porto dengan skor 5-1.
Adapun Atletico Madrid harus susah payah mengalahkan AC Milan dengan skor tipis 2-1.
Jelang partai melawan Liverpool, Joao Felix memberi peringatan untuk The Reds.
Baca juga: Mohamed Salah Pantas Memenangkan Penghargaan Ballon dOr, Ini Respon Pelatih Liverpool Juergen Klopp
Joao Felix mengatakan bahwa Atletico Madrid akan melakukan segala kemungkinan untuk menang atas Liverpool.
"Kami menunggu tim yang kuat," kata Joao Felix seperti dikutip dari BolaSport.com melalui Football Espana.
"Semua orang tahu bahwa tim itu adalah Liverpool."
"Liverpool adalah tim yang hebat, terutama dalam hal serangan, tetapi kami siap untuk melawan mereka dan kami akan melakukan segala kemungkinan untuk menang."
"Mohamed Salah berbahaya, Sadio Mane berbahaya, Diogo Jota juga berbahaya."
"Liverpool memiliki banyak pemain yang berbahaya dan itu akan menjadi pertandingan yang sulit," ucap Joao Felix melanjutkan.
Dilansir dari BolaSport.com melalui Transfermarkt, Atletico Madrid dan Liverpool pernah saling bertemu dalam laga babak 16 besar Liga Champions musim 2019-2020.
Pada saat itu, Atletico Madrid berhasil mengungguli Liverpool dengan agregrat gol 4-2.
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul "Jelang Atletico Madrid Vs Liverpool - Titisan Cristiano Ronaldo Beri Peringatan untuk The Reds"
Jose Mourinho Mending Dukung Real Madrid Ketimbang Chelsea di Liga Champions, Dua Hal Jadi Faktor |
![]() |
---|
Update Perempat Final Liga Champions: Bayern Muenchen dan AC Milan Menyusul Chelsea dan Benfica |
![]() |
---|
Bayern Muenchen Singkirkan PSG, Gol Sang Mantan Menyakitkan, Lionel Messi Nostalgia Masa Kelam |
![]() |
---|
Messi Bukan Jaminan Bisa Tolong PSG Lepas dari Ancaman Bayern Muenchen di Liga Champions |
![]() |
---|
16 Besar Liga Champions, PSG Lakoni Big Match Lawan Bayern Muenchen, AC Milan Lawan Tottenham |
![]() |
---|