Piala AFF 2020
Lini Belakang Timnas Indonesia Jadi Sorotan, Pelatih Shin Tae-yong Akan Lakukan Rotasi?
Dinilai kurang maksimal, Indonesia sempat kebobolan 2 gol oleh Kamboja di fase Grup B Piala AFF 2020 dengan skor 4-2
TRIBUNMADURA.COM - Lini belakang Timnas Indonesia mendapat sorotan oleh pelatih Shin Tae-yong.
Dinilai kurang maksimal, Indonesia sempat kebobolan 2 gol oleh Kamboja di fase Grup B Piala AFF 2020 dengan skor 4-2.
Hasil manis Timnas Indonesia di laga perdana nampak belum bisa membuat Shin Tae-yong puas.
Ia menyesalkan dua gol yang bersarang ke gawang Riyandi.
Pelatih asal Korea Selatan itu berharap pada laga kedepan melawan Laos tidak akan terulang lagi.
Evaluasi akan dilakukan oleh Shin Tae-yong apalagi ada tambahan tenaga baru di pertahanan Garuda.
Pemain yang dimaksud sebagai tambahan tenaga adalah Elkan Baggot karena baru tiba di Singapura.
Selain Elkan Baggott ada Rizky Dwi dan Rizky Ridho yang akan bergabung ke timnas Indonesia.
Kedua pemain itu terpaksa harus membela klubnya di BRI Liga 1 terlebih dahulu.
“Untuk pertandingan berikutnya kami akan kedatangan beberapa pemain tambahan yang akan memperkuat lini pertahanan,” kata Shin Tae-yong dikutip dari laman Bolasport.
Baca juga: Hasil Babak I, Timnas Indonesia Unggul Sementara dengan Skor 3-1 atas Kamboja, Rachmat Irianto Brace
Lebih lanjut, juru taktik berusia 52 tahun itu membahas penyebab kemasukan dua gol yang diderita timnya.
Menurutnya fokus pemain bertahan masih menjadi hal utama yang harus segera diperbaiki.
Saat melawan Kamboja, Shin Tae-yong menurunkan Alfreandra Dewangga dengan berduet bersama Ryuji Utomo di lini tengah pertahanan timnas Indonesia.
Menyambut babak kedua, Ryuji Utomo ditarik keluar dan digantikan oleh Victor Igbonefo.
Timnas Indonesia
Indonesia Vs Kamboja
Kamboja
Piala AFF 2020
Shin Tae Yong
Elkan Baggott
Rachmat Irianto
Evan Dimas
TribunMadura.com
Tribun Madura
Ini Penilaian Shin Tae-yong Kenapa Thailand dan Vietnam Terbaik di Asia Tenggara, Karena Liga |
![]() |
---|
Pelatih Timnas Malaysia Resmi Mengundurkan diri, Dampak Penampilan Buruk di Piala AFF 2020 |
![]() |
---|
Ditahan Thailand, Timnas Indonesia hanya Jadi Runner Up Piala AFF 2020, Kalah Agregat Gol 2 - 6 |
![]() |
---|
Hasil Babak Pertama Thailand Vs Indonesia, Skuad Garuda Sukses Perkecil Ketertinggalan Agregat |
![]() |
---|
Final Piala AFF 2020 Leg Kedua, Istri Fachrudin Aryanto Yakin Indonesia Juara AFF Cup, Ini Pesannya |
![]() |
---|