Laura Anna Meninggal
Selebgram Laura Anna Dikabarkan Meninggal, Sempat Minta Keadilan Kasus Kecelakaan pada Gaga Muhammad
Laura Anna belum lama ini muncul untuk meminta keadilan dari mantan pacarnya, Gaga Muhammad.
Penulis: Ayu Mufidah | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNMADURA.COM - Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Rabu (15/12/2021).
Selebgram Laura Anna dikabarkan meninggal dunia.
Kabar Laura Anna meninggal dunia ramai diumumkan sejumlah pesohor di media sosial.
Satu di antaranya Crazy Rich Malang, Gilang Widya Pramana, yang mengabarkan Laura Anna meninggal.
Presiden Arema FC tersebut mengumumkan kabar meninggalnya Laura Anna di instagramnya.
Hal itu diungkapkan Gilang Widya Pramana lewat unggahan foto bersama istrinya dan Laura Anna.
"Ya allah Laura, sedih banget. Innalillahi wa innalillahi rojiun @edlnlaura," tulis Gilang Widya Pramana dikutip Wartakotalive, Rabu (15/12/2021)
Baca juga: Kaesang Kedapatan Rangkul Nadya Arifta, Potret Bareng Keluarga Raffi Ahmad - Nagita Ramai Disorot
Tak hanya Gilang Widya Pramana, sang istri, Shandy Purnamasari juga mengungkapkan kabar tersebut.
Lewat Instagramnya, ia mengunggah ungakapan duka disertai dengan potret momen dirinya dengan Laura Anna saat sudah terbaring sakit.
"Innalilahiwainailaihi rajiun
Lora uda ga sakit lagi, uda ga sedih lagi, uda bisa jalan lagi,
Lora uda bahagia di sisi Tuhan.
Semua sayang sama lora
Al fatehah utk lora." tulisnya
Kabar duka lainnya juga diunggah oleh rekan selebgramnya, Aan Story, lewat instagram miliknya @aanstory.
Senada dengan Shandy Purnamasari, Aan juga mengunggah momen dirinya dengan mendiang Laura Anna semasa hidup.
Ia mengaku sangat kehilangan sosok Laura Anna.
TribunMadura.com
selebgram
Laura Anna
Laura Anna meninggal
Gilang Widya Pramana
Presiden Arema FC
Crazy Rich Malang
Shandy Purnamasari
sakit Laura Anna
penyebab Laura Anna meninggal
Perubahan Laura Anna setelah Lumpuh Diungkap Kakak, Cuma Bisa Terkurung di Kamar, Greta: Malu Keluar |
![]() |
---|
Pesan Terakhir Laura Anna Diungkap sang Kakak, Tak Mau Merepotkan Orang Tuanya |
![]() |
---|
Tangis Kakak Laura Anna Pecah Lihat Foto Sang Adik, Ungkap Doa untuk Saudarinya: Aku Titip Ya Tuhan |
![]() |
---|
Derita Laura Anna usai Lumpuh, Tahan Sakit Akibat Decubitus, Daging Mati Dibersihkan Tanpa Anestesi |
![]() |
---|
Borok Gaga Muhammad Terus Terbongkar, Sifat Asli Mantan Laura Anna Dikuak, Greta: di Depan Kamera |
![]() |
---|