Berita Pamekasan
Gagas Vaksin Dapat Motor, Program Polres Pamekasan Percepat Capaian Vaksinasi sampai 100 Persen
Kapolres Pamekasan, AKBP Rogib Triyanto mengatakan, digagasnya program ini untuk mendongkrak animo masyarakat demi mensukseskan vaksinasi
Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Samsul Arifin
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian
TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Polres Pamekasan, Madura melaunching program vaksinasi berhadiah motor.
Program tersebut diluncurkan untuk mendukung tercapainya 100 persen vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pamekasan.
Kapolres Pamekasan, AKBP Rogib Triyanto mengatakan, digagasnya program ini untuk mendongkrak animo masyarakat demi mensukseskan vaksinasi di kota gerbang salam.
Nantinya, bagi masyarakat setempat yang vaksin akan mendapat kupon berhadiah motor yang akan diundi pada 1 Februari 2022.
Untuk mensukseskan program ini, Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam juga ikut andil melaunching vaksinasi berhadiah motor tersebut.
Baca juga: Polres Pamekasan Gencarkan Vaksinasi Hingga ke Pelosok Desa, Percepat Target Capaian Vaksin
"Masyarakat yang vaksin dosis 1 maupun dosis 2 berkesempatan memenangkan motor baik yang akan diundi di Polres Pamekasan maupun yang akan di undi oleh Pemkab Pamekasan sendiri," kata AKBP Rogib Triyanto kepada TribunMadura.com, Selasa (18/1/2022).
AKBP Rogib Triyanto juga berharap, dengan program vaksinasi berhadiah ini bisa menambah kesadaran dan minat masyarakat di Pamekasan untuk vaksin.
Setiap masyarakat yang melakukan vaksinasi akan diberi kupon undian, baik dari Polres Pamekasan maupun dari Pemkab Pamekasan.
Maka ada dua kesempatan bagi masyarakat untuk memenangkan undian dalam waktu yang berbeda.
“Masyarakat yang vaksin kita beri kupon, dan nanti pada Februari 2022 dan Maret 2022 akan kita undi. Hadiah utama berupa sepeda motor dan hadiah menarik lainnya lainnya,” jelasnya.
Kapolres Pamekasan juga meminta dukungan dari semua instansi terkait serta tokoh Agama dan masyarakat untuk membantu mempercepat vaksinasi Covid-19 menuju 100 persen di Pamekasan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/madura/foto/bank/originals/pembukaan-vaksin-betharia-oleh-kapolres-pamekasan.jpg)