Berita Entertainment

Imbas Video Parodi Andika Kangen Band, Zinidin Zidan dan Tri Suaka Ditinggal Subscriber YouTube

Imbas parodi Andika Kangen Band, Zinidin Zidan dan Tri Suaka mulai ditinggal penggemarnya.

Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
Kolase Instagram dan Kompas.com
Zinidin Zidan dan Tri Suaka ditinggal subscriber YouTube imbas video parodi Andika Kangen Band  

TRIBUNMADURA.COM - Video parodi Andika Kangen Band yang dilakukan Zinidin Zidan dan Tri Suaka berbuntut panjang.

Akibat video parodi itu, Zinidin Zidan dan Tri Suaka dihujat publik.

Zinidin Zidan dan Tri Suaka dianggap telah menghina musisi senior akibat aksi keduanya itu.

Meski Zinidin Zidan dan Tri Suaka telah meminta maaf, publik sudah telanjur geram dengan ulah keduanya.

Bahkan, Tri Suaka dan Zidan kini masih merasakan dampak dari kelakukannya yang bisa dibilang tidak terpuji tersebut.

Imbas dari kasus tersebut, kanal Youtube milik Tri Suaka dan Zinidin Zidan mengalami penurunan pengikut yang begitu drastis.

Kini subscribers dari Zinidin Zidan yang tadinya 5 juta, sekarang menjadi 2 jutaan subscribers.

Diketahui penurunan tersebut terjadi sejak Zinidin Zidan mendapatkan kecaman dari banyak pihak.

Baca juga: Kini Jadi Rising Star, Zidan Buih Jadi Permadani Kenang Masa Lalu, Cuma Jaga Warung di Kampung

Sementara itu, mengutip dari data socialblade, Minggu (24/4/2022), akun TRI SUAKA CHANNEL mulanya tercatat memiliki 8 juta subscriber.

Namun per 23 April 2022 setelah videonya itu viral, kanal YouTube milik Tri Suaka tercatat tinggal memiliki 7,99 juta subscriber atau berkurang 10 ribu.

Dengan kejadian tersebut membuat banyak tanda tanya publik.

Karier dunia hiburan Zinidin Zidan dan Tri Suaka kini terancam mati.

Keduanya minta maaf

Sebelumnya, Tri Suaka dan Zinidin Zidan sudah meminta maaf lewat sebuah unggahan di sosial medianya.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved