Persebaya

Asah Mental Pemain Persebaya jelang Perdana Liga 1 2022 Lawan Persikabo, Ini Resep Aji Santoso

Persebaya memiliki modal bagus saat bertemu dengan Persikabo. 6 laga terakhir pertemuan dua tim sejak musim 2019 segala ajang

Penulis: Khairul Amin | Editor: Samsul Arifin
Persebaya Official
PERSIAPAN TIM - Momen Pemain Persebaya menjalani latihan tim jelang hadapi Persikabo 

TRIBUNMADURA.COM, SURABAYA - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso terus mengasah mental pemain agar tidak nervous menjalani laga perdana Liga 1 2022 hadapi Persikabo, Senin (25/7/2022) mendatang.

Belajar dari pengalaman sebelumnya, Persebaya selalu kesulitan menjalani laga perdana di Liga 1.

Bahkan, Persebaya tidak pernah menang di laga perdana Liga 1 dua musim terakhir, bermain imbang 1-1 atas Persik Kediri (Liga 1 2019-2020), kalah 3-1 dari Borneo FC (Liga 1 2021-2022).

"Saya mempersiapkan pemain ketika pertandingan pertama nanti pemain bisa tampil 100 persen, artinya tidak nervous, tidak gugup, karena pertandingan pertama sedikit sulit," ungkap Aji Santoso.

Meski selalu dihantui hasil buruk di laga perdana Liga 1. Persebaya memiliki modal bagus saat bertemu dengan Persikabo. 6 laga terakhir pertemuan dua tim sejak musim 2019 segala ajang, Persebaya belum terkalahkan, menang 3 laga, 3 laga lainnya berakhir imbang.

"Tetapi kalau melihat persiapan pemain, mereka sangat siap untuk menghadapi pertandingan pertama melawan Persikabo," tegas pelatih berlisensi AFC Pro itu.

Ia juga memastikan bahwa semua pemain dalam kondisi yang siap dimainkan. Kecuali Marselino Ferdinan yang masih dalam pemulihan dari cedera.

Di sisa waktu yang ada, Aji Santoso terus memoles timnya agar kesalahan yang terjadi di laga terakhir saat uji coba hadapi PSIM Jogjakarta tidak kembali terulang saat hadapi Persikabo.

Baca juga: PSIM Yogyakarta Dapat Pelajaran Berharga dari Persebaya Jelang Tatap Liga 2 usai Kalah di GBT

Kumpulan Berita Lainnya seputar Persebaya

Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunMadura.com

"Kami latihan banyak game baik penyerangan maupun pertahanan untuk persiapan hadapi Persikabo," pungkasnya.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved