Liga Champions

Mbappe OTW Samai Capaian Rekor Messi di Liga Champions, PSG Vs Juventus Jadi Buktinya

Capaian Kylian Mbappe bersama PSG saat ini ternyata on the way (OTW) menuju capaian rekan setimnya seperti Lionel Messi.

Editor: Aqwamit Torik
AFP
Pemain Paris Saint-Germain (PSG) Lionel Messi dan Kylian Mbappe saat selebrasi 

TRIBUNMADURA.COM - Pencapaian Kylian Mbappe bersama PSG saat ini ternyata on the way (OTW) menuju capaian rekan setimnya seperti Lionel Messi.

Kini, Mbappe menjadi spesialis pencetak gol cepat di Liga Champions.

Hal itu dibuktikan saat PSG melawan Juventus, Mbappe mencetak gol di menit ke-5.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Paris Saint-Germain menjamu Juventus pada matchday 1 Grup H Liga Champions di Stadion Parc des Princes.

Baca juga: Madura United Optimis Raih Hasil Apik Jelang Menjamu Bhayangkara FC, Fabio Lefundes Kenang Masa Lalu

Informasi lengkap dan menarik lainnya di GoogleNews TribunMadura.com

Laga tersebut berlangsung pada Selasa (6/9/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. 

Kylian Mbappe menjadi motor kemenangan Paris Saint-Germain lewat gol-golnya pada menit  ke-5 dan ke-22. 

Juventus baru bisa membalas pada babak kedua melalui Weston McKennie pada menit ke-56. 

Gol pertama Mbappe menandai kelima kalinya pemain timnas Prancis itu mencetak gol cepat di Liga Champions alias pada lima menit awal laga.

PSG pun boleh jemawa karena mereka punya dua pemain yang cekatan mencetak gol di awal pertandingan. 

Catatan Kylian Mbappe sebagai spesialis pencetak gol gercep(gerak cepat) di Liga Champions hanya kalah dari rekan setimnya, Lionel Messi seperti dikutip BolaSport.com dari Opta Joe. 

Sepanjang kiprah di Liga Champions, Lionel Messi enam kali mencetak gol saat pertandingan baru memasuki lima menit pertama. 

Brace Mbappe ke gawang Juventus membuat pemain berusia 23 tahun itu kini genap mengoleksi 35 gol di Liga Champions

Ia melewati catatan gol milik penyerang legendaris Bayern Muenchen, Gerd Mueller. 

Tiga poin atas Juventus membuat Paris Saint-Germain untuk sementara menduduki urutan kedua klasemen sementara Grup H. 

Kendati sama-sama meraup tiga poin, PSG kalah selisih gol dari Benfica yang menang 2-0 atas Maccabi Haifa pada pertandingan di hari yang sama.

Bolasport

Sumber: BolaSport.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved