Inter Milan

Pemain Muda Pengganti Milan Skriniar yang Bakal Pergi ke PSG, Terancam Tak Mau Pindah ke Inter Milan

Giorgio Scalvini yang kini membela Atalanta dan disebut Inter Milan layak jadi pengganti Milan Skriniar yang akan pergi ke PSG

Editor: Aqwamit Torik
Instagram Giorgio Scalvini
Pemain Atalanta Giorgio Scalvini bikin Inter Milan terancam gigit jari, didapuk bakal jadi suksesor Milan Skriniar yang pergi ke PSG, kini malah ungkap masa depannya 

TRIBUNMADURA.COM - Impian Inter Milan untuk mendatangkan pemain muda pengganti Milan Skriniar terancam gagal.

Bek idaman pelatih Simone Inzaghi ini sejatinya incaran utama Inter Milan.

Pemain muda itu bakal menjadi suksesor Milan Skriniar yang bakal pergi ke PSG dengan status bebas transfer.

Sosok itu adalah Giorgio Scalvini yang kini membela Atalanta dan disebut layak jadi pengganti Milan Skriniar.

Pemain 19 tahun yang saat ini membela Atalanta itu diidentifikasi sebagai pengganti yang layak dengan Milan Skriniar.

Baca juga: AS Roma Mencari Tandem Paulo Dybala, Jose Mourinho Kini Incar Pemain Buangan PSG, Mauro Icardi

Informasi lengkap dan menarik lainnya di GoogleNews TribunMadura.com

Meski terbilang muda, Giorgio Scalvini terbukti menjadi pemain andalan Atalanta di sepanjang musim 2022/2023.

Di bawah asuhan Gian Piero Gasperini, Giorgio Scalvini mendapat waktu bermain reguler.

Tercatat, dia telah memainkan 22 pertandingan di Liga Italia Serie A dengan 15 laga di antaranya sebagai starter.

Moncernya pemain muda Italia ini juga tercermin dari koleksi yang ditorehkannya.

Sejauh ini, Scalvini telah mendulang dua gol dan satu assist dari 20 pertandingan di semua kompetisi.

Tidak hanya mencetak skor, Giorgio Scalvini dikenal piawai menjaga lini belakang Atalanta.

Dia juga memiliki fleksibilitas untuk menyerang dan bertahan.

Hal itu lah yang membuat Inter Milan menempatkannya dalam top prioritas.

Bahkan Inter Milan sendiri telah mencoba mendatangkan pemain 19 tahun itu pada Januari lalu.

Sayangnya, proses transfer terhenti sebab Milan Skriniar memutuskan menghabiskan kontraknya hingga Juni mendatang.

Selain Inter Milan, sejumlah klub papan atas Liga Italia seperti AC Milan hingga Juventus dikabarkan tertarik memboyong talenta La Dea.

Dari ketiganya, Inter Milan disebut-sebut sebagai calon pelabuhan baru Giorgio Scalvini pada musim panas mendatang.

Kendati begitu, Inter Milan patut waspada sebab belum lama ini Scalvini angkat bicara soal masa depannya.

Terlepas dari rumor transfer yang beredar, bek idaman Inter Milan ini tertarik menjajal rumput Liga Inggris.

"Saya mengelola rumor pasar dengan baik, sebagian besar teman saya mengirimkannya kepada saya, tetapi saya tidak terlalu memedulikannya," ungkap Giorgio Scalvini kepada Gazzetto dello Sport.

"Saya tidak melihat hal-hal ini, saya fokus pada Atalanta, saya mencoba melakukannya dengan baik di sini,"

"Bagi saya, kejuaraan terbaik adalah Premier League. Sekali dalam karir saya, saya bahkan tidak tahu kapan, saya ingin bermain di sana," ungkapnya.

Terlepas dari keinginannya itu, Giorgio Scalvini masih berpotensi direkrut Inter Milan pada akhir musim nanti.

Hal itu karena Atalanta dan Inter Milan telah memulai negosiasi sejak beberapa bulan lalu.

Inter Milan berpotensi merekrutnya dengan formula pinjaman mengingat La Dea membanderol pemainnya sebesar 50-60 juta euro.

Biodata Giorgio Scalvini

Nama Lengkap: Giorgio Scalvini

Tempat Lahir: Chiari, Italy

Tanggal Lahir: 11 Desember 2003 (19 Tahun)

Kebangsaan: Italia

Klub: Atalanta

Posisi: Bek

No Punggung: 42

Tinggi: 195 cm

Karier klub

Atalanta Youth 2015

Atalanta U17 2019

Atalanta U19 2020

Atalanta 2021-sekarang

Karier internasional

Timnas Italia U15 2018

Timnas Italia U16 2019

Timnas Italia U17 2019-2020

Timnas Italia U19 2021
Timnas Italia U21 2021.


Artikel ini telah tayang di TribunKaltara.com

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved