Madura United
Slamet Nurcahyo Janji Putuskan Rekor Buruk Madura United Tak Pernah Menang di Kandang Sendiri
pada laga melawan Borneo FC ini, Pelatih Madura United, Fabio Lefundes nampaknya akan memainkan Slamet Nurcahyo lebih awal
Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Samsul Arifin
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto FerdianĀ
TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Slamet Nurcahyo berpotensi dimainkan lebih awal pada pertandingan melawan Borneo FC di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP), Pamekasan, Jumat (3/3/2023) esok.
Pemain Kelahiran Kabupaten Jember ini tercatat main 14 kali selama Liga 1 2022/2023.
Pada putaran kedua Liga 1, peran Slamet Nurcahyo sebagai gelandang banyak diganti oleh Hugo Gomes dos Santos Silva (Jaja), Esteban Vizcarra, dan Lee Yoo-joon.
Namun pada laga melawan Borneo FC ini, Pelatih Madura United, Fabio Lefundes nampaknya akan memainkan Slamet Nurcahyo lebih awal.
Slamet mengatakan, timnya telah banyak kehilangan poin saat main di kandang sendiri.
Baca juga: Madura United Vs Borneo FC, Fabio Lefundes Keluhkan Persiapan Mepet, Terakhir Fokus Fisik
Apalagi sewaktu melawan Persija, banyak peluang yang mestinya berbuah gol namun tak dapat dimaksimalkan dengan baik oleh penyerang Madura United.
Kata dia, persiapan semua pemain Madura United cukup bagus untuk melawan Borneo FC.
"Persiapan semua pemain cukup bagus," singkat Slamet, Kamis (2/3/2023).
Menurut pemain berusia 39 tahun ini, peluang besar bagi timnya untuk menang karena main di kandang sendiri.
Keinginan dia, pada laga esok sore, Madura United dapat mengamankan tiga poin.
"Mudah-mudahan besok melawan Borneo kita mendapat tiga poin," harapnya.
Informasi lengkap dan menarik Madura United lainnya di Googlenews TribunMadura.com
Madura United memiliki persiapan singkat untuk bertanding melawan Borneo FC di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP), Pamekasan, Jumat (3/3/2023) esok.
Hanya empat hari Madura United mempersiapkan latihan pasca melakoni laga melawan Persija pada Minggu (26/2/2023) lalu.
Madura United
Madura
Madura United Vs Borneo FC
Borneo FC
Slamet Nurcahyo
TribunMadura.com
Tribun Madura
| Respon Balotelli Striker Madura United soal Laga Lawan PSM Makassar: Laga Istimewa Secara Pribadi |
|
|---|
| Dapat Oleh-oleh Dua Jersey Usai Hadapi Madura United, Pelatih Persija: Mereka Terima Saya Datang |
|
|---|
| Respon Pelatih Persija seusai Timnya Kalahkan Madura United, dan Peringkat Dua Klasemen |
|
|---|
| Hasil Akhir Madura United vs Persija, Macan Kemayoran Menang Lewat Gol Maxwell |
|
|---|
| Hasil Sementara Laga Madura United vs Persija, Macan Kemayoran Masih Unggul |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.