Berita Madura

Paguyuban Pelopor Petani dan Pedagang Tembakau se Madura Kembangkan Tembakau Kastore Pote

Penanaman tembakau Kastore Pote ini, satu-satunya dan baru pertama kali di Madura, digagas P4TM

Penulis: Muchsin Rasjid | Editor: Samsul Arifin
TribunMadura.com/Muchsin Rasjid
Ketua Umum P4TM, H Khairul Umam, mengenakan caping, celana abu-abu, didampingi Penasihat P4TM, HM Sholehoddin, berkacamata mengenakan sarung, saat penanaman bibit tembakau varietas Kastore Pote, di Desa Montok, Kecamatan Larangan, Pamekasan, Selasa (23/5/2023). 

TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Sejumlah petani kini di Pamekasan kini mulai menanam tembakau  Kastore Pote. Penanaman pertama untuk tembakau jenis ini, dilakukan di sebuah lahan di Desa Montok, Kecamatan Larangan, Pamekasan, Selasa (23/5/2023) petang.

Penanaman tembakau Kastore Pote ini, satu-satunya dan baru pertama kali di Madura, digagas Paguyuban Pelopor Petani dan Pedagang Tembakau  se Madura (P4TM).  “Apa yang kami lakukan sekarang ini, merupakan bentuk keseriusan kami berusaha untuk mengembalikan kejayaan tembakau Madura,” ujar Ketua Umum P4TM, H Khairul Umam, usai melakukan penanaman bibit tembakau Kastore Pote.

Menurut H Her, panggilan akrab pengusaha tembakau ini, sebagai pilot projek, untuk musim tanam tembakau tahun ini, areal tanaman tembakau varietas Kastore Pote, seluas 50 hektare, yang terdapat di Kecamatan Larangan, Galis dan Kecamatan Pademawu Pamekasan.

Dikatakan, bibit yang disediakan untuk 50 hektare lahan, sebanyak 300.000 pohon yang diberikan cuma-cuma ke petani, termasuk pupuk dan pengobatan. Dan untuk pengembangan ini, pihaknya secara inten akan mengawal berikut memberikan pendampingan terhadap petani dari sejak awal tanam, pemupukan hingga masa panen, agar petani bisa terbantu dan hasil produksi tembakau Kastore Pote ini sesuai dengan yang diharapkan.

Dijelaskan, petani yang menanam tembakau Kastore Pote ini, tidak perlu khawatir. Karena selain komoditas ini tahan terhadap hama dan air, petani yang menanam Kastore Pote ini, tentu memiliki kepastian harga. Sehingga seluruh hasil produksinya nanti akan diserap habis oleh pengusaha tembakau yang tergabung dalam P4TM. “Termasuk tembakau jenis lain yang ditanam petani di Madura, juga akan kami beli,” kata H Her.

Baca juga: 2 Bacaleg Bekas Koruptor dan Narapidana Narkoba Nyaleg di Pamekasan, Tercatat Pernah Ditahan Setahun

Penasihat P4TM, H Mohammad Sholehoddin, menambahkan, dalam industri rokok, keberadaan tembakau jenis Kastore Pote ini dibutuhkan. Sehingga dipastikan, banyak pengusaha tembakau dan pabrik rokok minat terhadap tembakau Kastore Pote ini cukup bagus. “Mari sambung doa bersama, agar pengembangan tembakau Kastore Pote di Pamekasan ini, berjalan dengan baik. Sehingga petani tembakau memiliki harapan yang cerah,” kata Aba Sholeh, panggilan Direksi PT Dua Putri Kedaton, Pamekasan.

Sementara penanaman tembakau Kastore Pote ini dihadiri puluhan petani tembakau, Kepala Desa Montok, Kecamatan Larangan, Usmiana Tamrin, berikut sejumlah pengurus  P4TM.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved