Berita Bola
Bukti Al Nassr Tak Tergantung Cristiano Ronaldo, Lumat Ohod Club Tanpa CR7 di Piala Raja Arab Saudi
Inilah bukti Al Nassr tak tergantung pada sosok Cristiano Ronaldo. Mereka berhasil melumat habis Ohod Club di Piala Raja Arab Saudi.
TRIBUNMADURA.COM- Inilah bukti Al Nassr tak tergantung pada sosok Cristiano Ronaldo.
Mereka berhasil melumat habis Ohod Club di Piala Raja Arab Saudi.
Kini merek lolos ke 16 Besar Piala Raja Arab Saudi 2023-2024.
Meski tampil tanpa Cristiano Ronaldo, Al Nassr sukses menghancurkan klub kasta kedua dan lolos ke 16 besar Piala Raja Arab Saudi 2023-2024.
Al Nassr menjalani laga babak 32 besar Piala Raja Arab Saudi 2023-2024 dengan melawan klub kasta kedua Liga Arab Saudi, Ohod Club.
Dilansir dari Bolasport, dalam laga tersebut, Al Nassr bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke markas Ohod Club di Prince Abdullah Al Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi pada Senin (25/9/2023) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.
Al Nassr tampil tanpa kapten sekaligus megabintang mereka, Cristiano Ronaldo.
Bahkan, pelatih Al Nassr, Luis Castro, tidak memasukkan nama Ronaldo ke dalam skuadnya yang dibawa ke Jeddah.
Baca juga: Penyesalan Ole Datangkan Cristiano Ronaldo di Manchester United, Datang Disambut Kini Disia-sia
Selain itu, Luis Castro juga mengistirahatkan gelandang andalannya, Marcelo Brozovic.
Meski demikian, Al Nassr tetap membawa sejumlah pemain top Eropa miliknya, seperti Aymeric Laporte, Alex Telles, Otavio, Seko Fofana, dan Sadio Mane.
Nama-nama tersebut juga dipasang oleh Luis Castro sebagai starter bagi Al Nassr untuk menghadapi Ohod Club.
Jalannya Pertandingan
Meski bertindak sebagai tim tamu, Al Nassr mampu mendominasi jalannya pertandingan sejak babak pertama baru saja dimulai.
Hasilnya, Al Nassr langsung mampu mencetak gol pertama mereka pada menit ke-16 melalui tendangan penalti Sadio Mane.
Awalnya, klub berjuluk Fariz Najd tersebut mendapatkan hadiah penalti setelah Abdulrahman Ghareeb dilanggar oleh bek Ohod Club, Abdulrahman Al Khaibari.
Punya Wajah Berbeda, Juventus Bakal Dortmund di Liga Champions Malam Ini: Kami Bersemangat |
![]() |
---|
Arema FC Vs Persib Bandung, Dalberto Diragukan Bisa Bela Singo Edan: Engkelnya Bengkak |
![]() |
---|
Pelatih Arema FC Warning Pemain, Baru 5 Laga Sudah Koleksi 2 Kartu Merah |
![]() |
---|
Pelatih Deltras FC Bongkar Rahasia Bisa Kalahkan Persela: Percaya dengan Kemampuan Tim |
![]() |
---|
Muka AC Milan Diselamatkan oleh Modric, Penampilan Rossoneri Kurang Meyakinkan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.