Berita Terkini Madura United

Madura United Vs Dewa United: Rakhmad Basuki Beber Taktik untuk Redam Tim Tamu

Madura United mulai persiapan matang sebelum melawan Dewa United di Stadion Gelora Madura Ratu Pamellingan, Pamekasan, Minggu (22/10/2023).

Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Taufiq Rochman
Istimewa
Asisten Pelatih Madura United, Rakhmad Basuki. 

Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian

TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Madura United mulai persiapan matang sebelum melawan Dewa United di Stadion Gelora Madura Ratu Pamellingan, Pamekasan, Minggu (22/10/2023).

Persiapan yang dilakukan mulai memperbaiki permainan yang efektif.

Asisten Pelatih Madura United, Rakhmad Basuki mengatakan, pada lagi melawan Dewa United, timnya ingin bermain lebih efektif.

Selain itu juga ingin mengantisipasi cara bermain lawannya.

"Kami ingin dari awal pertandingan akan bermain dengan cara sangat efektif," kata Rakhmad Basuki, Kamis (19/10/2023).

Baca juga: Eks Kiper Madura United Ini Merapat ke Persik Kediri, Marcelo Rospide: Dia Pemain Bagus

Menurut dia, pemainnya juga telah diinstruksikan untuk tidak terlalu bermain bola dari bawah, dan lebih banyak main passing.

Pelatih yang akrab disapa Coach RB ini mengaku bersyukur mendapatkan waktu jeda pertandingan cukup lama untuk mempersiapkan pemainnya melawan Dewa United.

Apalagi laga ini dirasa cukup penting untuk mendapat kemenangan agar kembali menguasai puncak klasemen.

Berdasarkan data statistik, dua kali bermain dengan Dewa United, Madura United menang sekali dan seri sekali.

Ikuti berita seputar Madura United

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved