Liga Italia
Kecerdikan Jose Mourinho saat AS Roma Main dengan 9 Pemain, The Special One Berdayakan Anak Gawang
Pada laga AS Roma vs Fiorentina, Jose Mourinho menunjukkan kecerdikannya dalam memberi instruksi ke pemainnya.
TRIBUNMADURA.COM - Tak salah jika pelatih AS Roma, Jose Mourinho, dijuluki The Special One.
Pada laga AS Roma vs Fiorentina, Jose Mourinho menunjukkan kecerdikannya dalam memberi instruksi ke pemainnya.
Cara yang digunakan pun bisa dibilang di luar kebiasaan pelatih pada umumnya.
Bagaimana tidak, Juru racik asal Portugal itu menggunakan jasa ball boy alias anak gawang untuk menyampaikan taktik permainan ke anak asuhnya.
Duel AS Roma versus Fiorentina pada pekan ke-15 berlangsung panas.
Partai yang berlangsung di Stadion Olimpico pada Minggu (10/12/2023) atau Senin dini hari WIB tersebut melahirkan dua kartu merah.
Baca juga: KLASEMEN TERBARU Serie A Liga Italia: AS Roma Belum Beranjak dari 4 Besar, Inter Tikung Juventus
Roma harus tampil dengan 10 pemain sejak menit ke-64 setelah Nicola Zalewski menerima kartu kuning kedua.
Tiga menit jelang waktu normal babak kedua berakhir, lagi-lagi Giallorossi kehilangan satu pemain.
Romelu Lukaku diganjar kartu merah langsung akibat tekel brutal terhadap Christian Kouame.
Dengan kondisi hanya bermodalkan sembilan pemain, Jose Mourinho dipaksa memutar otak.
Sebab, skor saat itu sedang seri 1-1.
Dia pun menghampiri ball boy yang berdiri di sampingnya untuk memberikan secarik kertas.
Kemudian si bocah pemungut bola berlari ke belakang gawang Roma dan menyerahkan kertas tersebut ke Rui Patricio.
Staf Roma tidak diperbolehkan ke belakang gawang.
Jadi, Mourinho tahu satu-satunya cara buat menyampaikan pesan ke kipernya adalah lewat ball boy.
Luka Modric Cetak Gol Bersejarah untuk AC Milan di Usia 40 Tahun, Pecahkan Rekor Serie A |
![]() |
---|
AC Milan Vs Bologna: Rossoneri Kehilangan Senjata Andalan di San Siro |
![]() |
---|
Prediksi dan Link Streaming Juventus Vs Inter Milan Malam Ini, Detail Kecil Tentukan Hasil Laga |
![]() |
---|
Cari Pengganti Mike Maignan, AC Milan Pantau Kiper Timnas Jepang |
![]() |
---|
Harapan Palsu, Milan Ketikung Inter Boyong Bek Tangguh Manchester City |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.