Liga Champions
Sorotan Liga Champions Madrid Vs Leipzig: El Real Belum Aman, Ancelotti Waspadai Segala Kemungkinan
Raksasa LaLiga, Real Madrid akan menjalani pertandigan leg kedua 16 besar Liga Champions 2023-2024 melawan RB Leipzig.
TRIBUNMADURA.COM - Raksasa LaLiga, Real Madrid akan menjalani pertandigan leg kedua 16 besar Liga Champions 2023-2024 melawan RB Leipzig.
Bentorkan Real Madrid vs RB Leipzig dijadwalkan berlangsung di Estadio Santiago Bernabéu, Kamis (7/3/2024) dinihari WIB.
Kick off duel Real Madrid vs RB Leipzig dimulai pukul 03.00 WIB.
Siaran langsung Real Madrid vs RB Leipzig bisa ditonton di SCTV maupun live streaming Vidio.
Adapun prediksi skor dan susunan pemain sudah disajikan TribunMadura.com di bagian akhir artikel.
Gol semata wayang yang dilesatkan Brahim Diaz pada leg pertama sukses membawa kemenangan bagi El Real.
Unggul satu gol belum memastikan Real Madrid untuk lolos ke babak perempatfinal, tetapi membawa keuntungan jelang laga mendatang.
Keunggulan yang sudah dikantongi dan bermain di kandang akan membawa keuntungan bagi Real Madrid.
Real Madrid tidak akan diperkuat tiga pemain, yakni David Alaba, Thibaut Courtois, dan Eder Militao yang masih menjalani pemulihan cedera.
Juru taktik Real Madrid Carlo Ancelotti menyebut bahwa timnya akan menunjukkan penampilan terbaik.
"Besok kami harus menunjukkan versi terbaik dari diri kami. Pertandingan ini belum berakhir," ujar Acelotti dikutip dari situs Liga Champions.
Memimpin satu gol, Ancelotti tetap mewaspadai segala kemungkinan yang bisa terjadi pada laga esok hari.
Pelatih berkebangsaan Italia ini pun menyebut masih terdapat bagian untuk diperbaiki oleh skuadnya.
"Kami telah mengevaluasi leg pertama, baik hal-hal yang baik maupun area-area yang bisa kami tingkatkan," ujar Ancelotti.
Leipzig sedang berada di tren yang positif usai memetik kemenangan meyakinkan 4-1 atas Bochum.
Prediksi Bayern Muenchen Vs Chelsea: Head to Head, Susunan Pemain, dan Skor Akhir |
![]() |
---|
Jadwal Lengkap Liga Champions 2025-2026: Big Match Juventus Vs Dortmund hingga Man City Vs Napoli |
![]() |
---|
Cara Nonton Streaming PSG vs Inter Milan, Final Liga Champions, Siapa Penguasa Eropa |
![]() |
---|
Cara Nonton Streaming PSG vs Inter Milan, Final Liga Champions, Penentuan Jadi Raja Eropa |
![]() |
---|
Cara Nonton Streaming PSG vs Inter Milan, Final Liga Champions, PSG Bakal Juara Pertama Kali? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.