Berita Terkini Persebaya

Komentar Wonderkid Persebaya Alfan Suaib Usai Tampil Mengesankan Lawan Persibo Bojonegoro

Alfan Suaib tampil gemilang saat Persebaya Surabaya menang 2-0 dari Persibo Bojonegoro dalam laga Anniversary Game ke-97 di Stadion Gelora Bung Tomo

Penulis: Khairul Amin | Editor: Taufiq Rochman
Instagram Alfan Suaib
Wonderkid anyar Persebaya, Alfan Suaib. 

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Khairul Amin

TRIBUNMADURA.COM, SURABAYA - Alfan Suaib tampil gemilang saat Persebaya Surabaya menang 2-0 dari Persibo Bojonegoro dalam laga Anniversary Game ke-97 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Sabtu (29/6/2024) malam.

Masuk di babak kedua menggantikan Oktafianus Fernando menit ke-54, pemain 20 tahun itu menciptakan satu assist dari gol yang diciptakan Bruno Moreira.

Dua gol kemenangan Persebaya pada laga ini diciptakan Mohammed Rashid menit ke-70 dan Bruno Moreira menit ke-86.

Tidak hanya menciptakan assist, Alfan Suaib kerap mengancam pertahanan lawan.

Seperti di menit ke-68, melakukan akselerasi yang diakhiri tembakan keras jarak jauh.

Namun, masih berhasil di blok kiper Persibo.

Lalu, menit ke-75 Alfan melakukan tusukan di sisi kanan.

Ia berhasil lepas dari tiga kawalan lawan sehingga melepaskan umpan manis ke Bruno yang mampu dimaksimalkan untuk mencetak gol.

"Alhamdulillah diberikan kepercayaan, kami bermain cukup baik. Hasil cukup bagus," kata Alfan Suaib.

Pemain jebolan tim kompetisi internal itu mengaku tidak mau cepat puas.

Apalagi persaingan posisinya di Persebaya cukup ketat.

Pemain lokal ada Malik Risaldi dan Kasim Botan.

Belum lagi ada nama Francisco Rivera, pemain asing yang bisa dimainkan di posisi tersebut.

"Tentunya saya harus lebih keras lagi berlatih. Harus sering mendengarkan arahan dari pelatih," ungkapnya.

Ia meminta dukungan dari Bonek, sehingga bisa lebih baik tampil membela Persebaya.

"Selalu support saya biar saya lebih berkembang lagi," pungkas Alfan Suaib.

Ikuti berita seputar Persebaya

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved