Berita Persebaya
Paul Munster Pastikan Ada Rotasi saat Jamu PSIS Semarang, Toni Firmansyah Dan Gilson Costa Bisa Main
Pelatih Persebaya, Paul Munster memastikan akan melakukan rotasi saat menjamu PSIS Semarang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Rabu (12/3/2025)
Penulis: Khairul Amin | Editor: Januar
Laporan wartawan Tribun Jatim Network, Khairul Amin
TRIBUNMADURA.COM, SURABAYA - Pelatih Persebaya, Paul Munster memastikan akan melakukan rotasi saat menjamu PSIS Semarang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Rabu (12/3/2025) mendatang.
Pelatih asal Irlandia Utara itu menyebut, rotasi diperlukan pada laga pekan ke-27 Liga 1 2024/2025 ini untuk memberi penyegaran setelah timnya menjalani dua laga berat, yaitu menghadapi Persib dan PSM Makassar.
"Kami membutuhkan sedikit penyegaran untuk pertandingan ini, tapi semua tahu bagaimana kami bermain, selalu dengan intensitas tinggi," kata Paul Munster.
Terlebih, bek kiri andalannya Ardi Idrus harus absen pada laga ini karena akumulasi kartu.
Beruntung, dua pemain Persebaya yang absen di laga terakhir karena sanksi, Toni Firmansyan dan Gilson Costa, sudah bisa dimainkan menghadapi PSIS Semarang.
"Tapi kami juga akan lihat situasinya, jelas kami membutuhkan pergantian karena Ardi absen, ya kita lihat," ucap pelatih 43 tahun itu.
"Kami sedang dalam momen bagus, jadi kami sangat fokus pada diri sendiri, karena di kompetisi tidak hanya menyiapkan 11 pemain utama," tambahnya.
Paul Munster tidak terlalu pusing menyiapkan strategi, karena performa semua pemain dikatakannya sedang dalam peningkatan.
Setidaknya itu diperlihatkan mereka di dua laga terakhir Persebaya, berhasil menang 4-1 dari Persib juga menang 0-1 dari PSM Makassar.
"Semua pemain dalam momen yang bagus, termasuk lini pertahanan," terang Paul Munster.
"Tidak hanya pemain asing, tapi juga pemain lokal, semua pemain mengalami peningkatan, situasi tim secara kolektif," tambahnya.
Pekerjaan utamanya saat ini menyiapkan strategi sesuai dengan kekuatan lawan.
Meski timnya diunggulkan, Paul Munster tidak mau meremehkan kekuatan PSIS Semarang.
Ia sangat yakin, PSIS Semarang yang lima pertandingan terakhir puasa kemenangan akan tampik maksimal di laga ini.
"Di Liga 1 tidak ada pertandingan mudah. Tapi semua pemain kami telah melangkah maju, sangat penting untuk tim," ucapnya.
"Kami sedang dalam momentum bagus, kami ingin pertahankan itu karena kita lihat tim-tim papan atas juga meraih kemenangan. Jadi kami harus melanjutkan kemenangan ini," pungkas Paul Munster.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunMadura.com
Bahagianya Pelatih Persebaya soal Rachmat Irianto Kembali Jalani Laga Resmi: Saya Sangat Kenal |
![]() |
---|
Laga Persib Bandung Vs Persebaya Mendadak Dihentikan, Tuan Rumah Unggul Sementara |
![]() |
---|
Hasil Sementara Persib Bandung Vs Persebaya, Bajol Ijo Ambil Inisiatif Menyerang |
![]() |
---|
Dirtek Baru PSSI Alexander Zwiers Bicara Potensi Pemain Indonesia Saat Kunjungi Latihan Persebaya |
![]() |
---|
Pelatih Persebaya Gerilia Cari Informasi Rahasia Persib dari Rachmat Irianto |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.