Virus Corona di Pamekasan
PDP Covid-19 Menolak Dirawat di RSU Mohammad Noer, Setiap Hari Berjualan Pisang di Pasar Kolpajung
Seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 di Kabupaten Pamekasan, Madura tidak mau dirawat di ruang isolasi Rumah Sakit Umum (RSU) Mohammad Noer.
Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian
TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 di Kabupaten Pamekasan, Madura tidak mau dirawat di ruang isolasi RSU Mohammad Noer, Senin (11/5/2020).
Pasien Dalam Pengawasan (PDP) ini berinisial SM berusia 52 tahun.
SM merupakan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) seorang perempuan beralamat di Desa Pangorayan, Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan.
Ketua Penanggulangan Covid-19 RSUD Dr H Slamet Martodirdjo Pamekasan, dr Syaiful Hidayat mengatakan, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) ini merupakan pasien baru.
• 3 Warga Tulungagung Dilaporkan Jadi Korban Human Trafficking di Arab Saudi, Bekerja Lebih dari 8 Jam
• Tanda Malam Lailatul Qadar, Malam Seribu Bulan Penuh Pahala, Simak Rincian Tandanya Menurut Ulama
• Hasil Rapid Test Petugas Medis Puskesmas Tambakboyo Tuban Seusai Pelayanan Kesehatan Ditutup
Saat para medis Satgas Covid-19 Pamekasan ingin membawa dan merawat PDP tersebut di ruang isolasi RSU Mohammad Noer, yang bersangkutan menolak dan minta pulang.
"Banyak kejadian seperti ini. Ketika pasien mau diisolasi menolak, padahal kondisi tubuhnya sudah menunjukkan gejala yang mengarah ke Covid-19," kata dr Syaiful Hidayat kepada TribunMadura.com.
Pria yang akrab disapa Syaiful ini menjelaskan, PDP tersebut kesehariannya bekerja sebagai pedagang di Pasar Kolpajung Pamekasan.
Di pasar itu, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) ini berjualan buah pisang.
Gejala yang diderita oleh Pasien Dalam Pengawasan (PDP) tersebut, kata dia, batuk dan sesak napas.
Pasien Dalam Pengawasan (PDP)
Kabupaten Pamekasan
Madura
RSU Mohammad Noer
ruang isolasi
Desa Pangorayan
Kecamatan Proppo
TribunMadura.com
Pasar Kolpajung
RSUD Dr H Slamet Martodirdjo
dr Syaiful Hidayat
Polsek Tamberu Gelar Operasi Yustisi di Pasar Batu Bintang, Pedagang yang Tak Patuh Prokes Disanksi |
![]() |
---|
Satlantas Polres Pamekasan Perketat Protokol Kesehatan, Pemohon SIM Wajib Pakai Masker & Cuci Tangan |
![]() |
---|
Polres Pamekasan Bagikan Sembako ke Masyarakat Terdampak Covid-19, Harap Ringankan Beban Ekonomi |
![]() |
---|
Pemerintah Rencanakan Pembelajaran Tatap Muka di Masa Pandemi, Keponakan Mahfud MD Beri Solusi |
![]() |
---|
Banyak Pelanggar Prokes Kabur dari Operasi Yustisi di Pamekasan, Tancap Gas Langsung Putar Balik |
![]() |
---|