Berita Gresik
Tujuh Bocah Pelaku Perundungan di Gresik Berhasil Ditangkap, Polres Gresik Masih Dalami Motif
Polisi bergerak setelah sebuah video viral aksi bullying atau perundungan remaja perempuan yang terjadi di Alun-Alun Gresik.
Penulis: Willy Abraham | Editor: Aqwamit Torik
TRIBUNMADURA.COM, GRESIK - Polisi bergerak setelah sebuah video viral aksi bullying atau perundungan yang terjadi di Alun-Alun Gresik.
Usai viral, tiga jam kemudian tim Cyber Polres Gresik berhasil mengamankan tujuh pelaku bullying atau perundungan.
Diketahui, aksi perundungan itu dilakuan di bangunan lantai dua Alun-Alun Gresik.
Polisi mendapat laporan dari masyarakat sekitar pukul 05.30 Wib.
Tim Cyber dan tim Opsnal Polres Gresik langsung turun melakukan penelusuran.
Baca juga: Tanaman Padi di Sumenep Nyaris Tak Terlihat setelah Terendam Banjir, Petani Terancam Gagal Panen
Baca juga: Download Lagu Aduh Mamae, Viral di TikTok Ada Cowok Baju Hitam DJ Desa, Dilengkapi Lirik Lagu
Baca juga: Cara Sembuh dari Gejala Covid-19, Bisa Diobati Tanpa ke Rumah Sakit, Cek Tindakan Versi Dokter ini
Video tersebut viral di media sosial pada Kamis pagi, setelah dibagikan puluhan akun dan mendapat ratusan komentar dari netizen.
Video tersebut dihapus oleh si pengunggah.
Pukul 09.30 Wib, petugas langsung bergerak mengamankan pelaku bullying di video berdurasi 24 detik ini di kediamannya masing-masing.
"Tujuh orang, mereka masih dibawah umur, statusnya masih pelajar," ucap Kanit Pidum Polres Gresik, Ipda Djoko Suprianto, Kamis (7/1/2021).
Para pelaku yang diamankan semuanya adalah perempuan dan masih duduk di bangku SMP.
"Korban juga masih berstatus pelajar. Saat ini sedang membuat laporan visum," pungkasnya.
Disinggung mengenai motif bullying para pelaku kepada korban yang juga masih dibawah umur ini, polisi masih melakukan pemeriksaan kepada para pelaku.
"Kami masih melakukan pemeriksaan," tutupnya.
Diketahui video perundungan kepada seorang korban yang masih dibawah umur ini terjadi pada Rabu (6/1/2021) sore.
Dalam video tersebut, sebagian pelaku secara bergantian melakukan perundungan dengan cara ditendang dan dipukul.
Pelaku lainnya bertugas merekam perbuatan tidak terpuji itu, ada pula yang sekadar duduk melihat. (wil)
Karaoke Berkedok Warung Kopi di Gresik Kota Baru Bikin Resah, Bebas Seperti Las Vegas |
![]() |
---|
Maling Motor Dihajar Warga Suci, Ketahuan Saat Beraksi dan Membawa Jimat, Babak Belur |
![]() |
---|
Keuntungan Dukun Pengganda Uang di Gresik untuk Beli Mobil dan Motor, Kini Malah Duduk di Kursi Roda |
![]() |
---|
Warga Dibuat Resah dengan Keberadaan Warung Jedag-jedug, 4 Pramusaji Berpakaian Seksi Diusir |
![]() |
---|
Praktek Dukun Pengganda Uang di Gresik Bikin Tetangga Resah, Kerap Ditegur Namun Tak Peduli |
![]() |
---|