Berita Entertainment

Tak Dapatkan Ucapan Selamat Ulang Tahun dari Aurel Hermansyah, Krisdayanti : Anak-anak Sudah di Hati

Bagikan momen kebahagian dengan kedua anak dari Raul Lemos, Krisdayanti ternyata tidak menerima ucapan dari putri sulungnya, Aurel.

Editor: Elma Gloria Stevani
Instagram.com/@layardrama_rcti
Krisdayanti saat mendampingi Aurel Hermansyah di acara lamaran. 

Krisdayanti begitu legowo tak ingin memaksakan anak-anaknya untuk memiliki hari spesial bersama.

"Saya enggak perlu lagi memaksa anak-anak untuk punya hari spesial sama saya," ucap Krisdayanti.

Aurel dan Atta
Aurel dan Atta (Instagram @aurelie.hermansyah)

Tak hanya itu, ibunda Azriel Hermansyah ini mengaku, sempat chat semalam sebelum hari ulang tahunnya tiba.

"Ya chat membahas soal pernikahan," papar Krisdayanti.

Mantan istri Anang Hermansyah ini menyakini Aurel Hermansyah dan anak-anaknya yang lain memberikan doa terbaik.

Krisdayanti dan Aurel Hermansyah.
Krisdayanti dan Aurel Hermansyah. ((Instagram/ krisdayantilemos))

Krisdayanti mengatakan, kasih sayang dari buah hatinya itu bisa ditunjukkan kapan saja, tak harus menunggu momen spesial.

"Setiap hari mereka juga besar hatinya untuk saya, enggak cuma di ulang tahun," jelas Krisdayanti.

Atta Halilintar Ucapkan Ultah Krisdayanti

YouTuber ternama Atta Halilintar mengaku senang akan memiliki lima orangtua setelah menikah dengan Aurel Hermansyah.

Hal tersebut disampaikan Atta Halilintar di media sosial Instagramnya, pada Kamis (25/3/2021).

Mulanya Atta Halilitar tampak mengunggah fotonya bersama Aurel Hermansyah dan Krisdayanti.
Foto tersebut diambil saat Krisdayanti menghadiri lamaran Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.

Atta Halilintar kemudian mengucapkan selamat ulang tahun kepada Krisdayanti.

Krisdayanti berulang tahun yang ke-46 pada Rabu (24/3/2021).

"Happy Birthday MIMI KD!" tulis Atta Halilintar.

Atta Halilintar mengaku sangat senang sebentar lagi dirinya akan memiliki lima orang tua, yakni ibu dan ayahnya serta Anang Hermansyah, Ashanty, dan Krisdayanti.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved