Drama Korea

Liciknya Cheon Seo Jin, Dorong Oh Yoon Hee ke Sungai setelah Selamatkan Anaknya dari Joo Dan Tae

The Penthouse episode 5 menguak nasib Oh Yoon Hee setelah berusaha menyelamatkan Ha Eun Byul dari aksi penculikan.

Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
soompi
Poster drama Korea The Penthouse 

TRIBUNMADURA.COM - Banjir air mata terjadi pada drama Korea The Penthouse episode 5.

The Penthouse episode 5 menguak nasib Oh Yoon Hee setelah berusaha menyelamatkan Ha Eun Byul dari aksi penculikan.

Oh Yoon Hee yang saat itu berusaha menyelamatkan Ha Eun Byul malah berakhir tragis.

Ia terjatuh dari tebing ke sungai setelah tak kuat menahan laju mobilnya.

Seperti diketahui, Oh Yoon Hee tak sengaja melihat Ha Eun Byul diculik oleh pengasuhnya, Bibi Jin.

Baca juga: Berkat Oh Yoon Hee, Shim Su Ryeon Kembali Temukan Anak Kandungnya yang Hilang dalam The Penthouse 3

Saat itu, Oh Yoon Hee baru saja tiba di Hera Palace untuk menemui Shim Su Ryeon.

Karena khawatir, Oh Yoon Hee membuntuti mobil Bibi Jin, yang sedang menuju lokasi Joo Dan Tae.

Ia berniat untuk menolong Ha Eun Byeol.

Namun, berkat kecerdikannya, Oh Yoon Hee berhasil membawa mobil Bibi Jin.

Joo Dan Tae yang marah kemudian membuntuti mobil tersebut.

Sayangnya, pelarian Oh Yoon Hee tak berjalan mulus.

Oh Yoon Hee malah menemukan jalan buntu di atas tebing.

Melihat Oh Yoon Hee terpojok, Joo Dan Tae semakin menjadi.

Ia menabrak mobil Oh Yoon Hee hingga ke pinggir jurang.

Oh Yoon Hee berteriak membangunkan Ha Eun Byeol di kursi penumpang, namun ia tak segera bangun.

Joo Dan Tae lantas memberikan batu pada pedal mobil dan keluar dari kendaraannya.

Saat berupaya mendekati Oh Yoon Hee, Joo Dan Tae mendengar ada mobil lain mendekat.

Joo Dan Tae lantas kabur dengan membawa berkas yang ada di mobil Oh Yoon Hee.

Sedangkan Oh Yoon Hee masih tampak kesulitan menahan laju mobilnya yang mengarah ke sungai.

Tak lama kemudian, Cheon Seo Jin tiba.

Cheon Seo Jin datang dengan penuh rasa khawatir karena Ha Eun Byul diculik.

Setelah berhasil mengevakuasi Ha Eun Byul, Cheon Seo Jin memiliki niat jahat.

Cheon Seo Jin sengaja mengarahkan mobil Oh Yoon Hee agar terus mendorongnya ke bawah.

"Oh Yoon Hee, takdir buruk kita harus selesai sampai di sini," katanya.

Oh Yoon Hee kaget karena ia malah sengaja dibunuh oleh Cheon Seo Jin setelah berusaha menyelamatkan anaknya.

Beberapa detik kemudian, Oh Yoon Hee terjatuh ke sungai dan ditemukan tewas.

Liciknya Cheon Seo Jin tidak sampai di situ.

Ia juga berbohong pada Shim Su Ryeon yang menanyakan keberadaan Oh Yoon Hee.

Cheon Seo Jin berpura-pura tidak tahu dan tidak melihat Oh Yoon Hee setibanya di sana.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved