Berita Kota Malang
Mahasiswa Kedokteran UMM Malang Jadi Korban Begal, Saksi Mengira Orang Berpacaran Bertengkar
aksi pembegalan itu terjadi di Jalan Sigura-Gura IV Kelurahan Sumbersari Kecamatan Lowokwaru Kota Malang
Penulis: Kukuh Kurniawan | Editor: Samsul Arifin
"Sesampainya di Jalan Sigura-Gura IV itu, pelaku pun langsung melakukan aksi begalnya dan mengambil sepeda motor korban. Dan dalam peristiwa itu, pelaku tidak sampai melukai korbannya," jelasnya.
Pasca kejadian tersebut, di hari yang sama baik saksi maupun korban langsung melaporkan kejadian begal itu ke Polsek Lowokwaru. Dan dari informasi yang didapat, laporan itu telah ditangani oleh tim gabungan dari Reskrim Polsek Lowokwaru dan Reskrim Polresta Malang Kota.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Malang Kota, AKP Bayu Febrianto Prayoga membenarkan adanya kejadian pembegalan tersebut.
"Anggota telah melakukan olah TKP di lokasi. Selain itu, anggota juga telah meminta keterangan dari saksi dan korban, serta juga telah memeriksa rekaman kamera CCTV yang ada di lokasi. Dan hingga saat ini, anggota masih melakukan penyelidikan dan pendalaman lebih lanjut," tandasnya.