Madura United

Inilah Alasan Madura United Merekrut Hasim Kipuw dari Arema FC, Lebih Berpengalaman di Liga 1

Alasan Madura United mendatangkan Hasim Kipuw ini karena berpengalaman bermain di Liga 1

Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Samsul Arifin
Madura United Official
Inilah alasan Madura United merekrut Hasim Kipuw dari Arema FC, cari yang berpengalaman di Liga 1 

Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian 

TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Madura United kembali merekrut pemain anyar.

Ia adalah Hasim Kipuw.

Mantan pemain Arema FC itu telah resmi menjalani latihan bersama skuad Laskar Sapeh Kerrab.

Manager Madura United FC, Umar Wachdin menjelaskan, memasuki putaran kedua Liga 1 2022 ini pihaknya melengkapi kekurangan tim dan menambah kekuatan baru.

Alasan dia mendatangkan Hasim Kipuw ini karena berpengalaman bermain di Liga 1.

Langkah ini ia ambil mengingat jeda waktu sangat singkat untuk kembali memulai gelaran Liga 1 putaran kedua.

Baca juga: Pemain Baru Madura United Kwabena Appiah Jalani Latihan, Fokus Adaptasi Pelatih Pantau Perkembangan

"Waktu untuk beradaptasi dengan pemain lain juga angat minum oleh karena itu kami datangkan pemain yang sudah berpengalaman," kata Umar Wachdin, Senin (9/1/2023).

Umar berharap Hasim Kipuw yang telah memiliki kualitas dan pengalaman bermain di Liga 1 ini bisa Madura United untuk lebih baik lagi.

Pemain baru Madura United Kwabena Appiah dan Hasim Kipuw menjadi rekrutan terbaru laskar sapeh kerrab. 

Namun usia keduanya sudah tidak muda lagi. 

Informasi lengkap dan menarik Madura United lainnya di Googlenews TribunMadura.com

Alasan Madura United merekrut pemain berusia ini karena soal pengalaman. 

Manager Madura United, Umar Wachdin memberi penjelasan terkait alasan perekrutan pemain syarat pengalaman berkepala tiga.

"Putaran kedua ini kami melengkapi skuad kami dengan beberapa pemain, terutama sekali pemain yang berpengalaman," kata Umar Wachdin.

"Mengingat jeda putaran kedua waktu yang ada untuk adaptasi sangat minim, oleh karenanya kami prefer pemain-pemain yang sudah berpengalaman," tambahnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved