AC Milan

Brahim Diaz di Posisi Sulit, Berharap Tetap di AC Milan Tapi Real Madrid Ingin Dapat Untung

Brahim Diaz ingin bertahan di AC Milan. Sementara Real Madrid ingin mendapatkan keuntungan dari pemainnya yang sudah bersinar tersebut.

Editor: Aqwamit Torik
Twitter AC Milan
Pemain Real Madrid yang dipinjamkan ke AC Milan, Brahim Diaz masa depannya belum jelas 

Real Madrid mengaku senang dengan perkembangan yang dtunjukkan Brahim Diaz di AC Milan.

Real Madrid tahu bahwa pemain berusia 23 tahun itu berkembang dan telah menjadi pemain penting bagi Rossoneri.

Sehingga mereka ingin memperpanjang kontraknya.

Faktanya, Fabrizio Romano menyatakan bahwa pembicaraan antara Real Madrid dan Brahim Diazmengenai perpanjangan kontrak sudah 'sangat maju'.

Kemudian, mereka harus memutuskan apa yang akan terjadi di musim panas dengan sang playmaker, karena jurnalis Sky ini menyebutkan kemungkinan bahwa dia akan tetap berada di ibukota Spanyol, untuk menjadi bagian dari skuad atau dipinjamkan lagi.

Tetapi tidak disebutkan kemungkinan kesepakatan AC Milan untuk mempermanenkan Brahim Diaz.

Peran Brahim Diaz tergolong cukup vital di lini tengah AC Milan, setelah Hakan Calhanoglu hengkang ke Inter Milan.

Bahkan, Brahim Diaz dipercaya mengenakan nomor punggung 10.

Brahim Diaz kembali ke AC Milan dengan status peminjaman dari Real Madrid hingga tahun 2023.

Kehadirannya langsung mengisi nomor punggung 10.

Sebelumnya dia juga sempat berseragam AC Milan pada musim 2020-2021 dengan nomor punggung 21.

Perbedaan mencolok nomor punggung itu tentu bisa jadi kebanggan sekaligus tekanan.

Nomor punggung 10 di AC Milan tidak diberikan kepada pemain sembarangan.

Dalam sejarahnya, nama-nama besar pernah memakai nomor tersebut di klub berjuluk Rossoneri itu.

Sebut saja sejumlah nama legendaris semodel Dejan Savicevic, Manuel Rui Costa, hingga Clarence Seedorf.

Sumber: Tribun Kalteng
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved