Madura United

Madura United Fokus Latihan Perkokoh Serangan Cepat dan Bertahan, Widodo Beri Instruksi Khusus

Madura United FC mulai fokus latihan mematangkan strategi permainan cepat.

Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Januar
TribunMadura/ Kuswanto
Pemain Madura United saat melawan Malut United di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (10/8/2024). 

Laporan Wartawan TribunMadura.com, Kuswanto Ferdian 

TRIBUNMADURA.COM, PAMEKASAN - Madura United FC mulai fokus latihan mematangkan strategi permainan cepat.

Strategi ini dimungkinkan akan diterapkan tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab itu di pertandingan melawan Barito Putera di Stadion Sultan Agung Bantul, Jumat (16/8/2024) mendatang.

Pelatih Madura United, Widodo Cahyono Putro mengatakan sering memberikan latihan bermain dengan jumlah 8 - 10 pemain.

Latihan ini diterapkan untuk mengantisipasi salah satu pemainnya yang terkena akumulasi kartu merah saat pertandingan.

Saat ini, timnya juga fokus mematangkan pola strategi menyerang dan bertahan dengan cepat.

"Yang perlu kita perbaiki bagaimana di sepertiga pertahanan lawan itu harus memainkan bola-bola cepat," kata Widodo, Senin (12/8/2024).

Widodo mengamati pemainnya ragu saat hendak menciptakan serangan balik saat laga perdana melawan Malut United.

Ke depan, pihaknya akan menginstruksikan pemainnya agar di sepertiga pertahanan lawan memainkan bola cepat meski kekurangan pemain atau pun lebih pemain.
 
"Kalau saya di laga sebelumnya melihat pemain sangat prospek dari babak pertama bisa menguasai bola," bebernya.

Hanya saja, lanjut Widodo saat pemainnya sudah menguasai bola di sepertiga lawan, belum bisa menciptakan intensitas pemainnya yang cepat.

"Itu yang harus kita tingkatkan lagi," tegasnya.

 

Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunMadura.com

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved