Berita Pamekasan

Mutasi Massal di Polres Pamekasan, Kasat Narkoba dan 6 Pejabat Utama Lainnya Dipindahkan

Kapolres Pamekasan, AKBP Jazuli Dani Iriawan memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) enam pejabat utama

Penulis: Kuswanto Ferdian | Editor: Januar
TribunMadura/ Kuswanto
Suasana saat Kapolres Pamekasan, AKBP Jazuli Dani Iriawan memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) enam pejabat utama Polres Pamekasan di Lapangan Apel Polres Pamekasan, Madura, Senin (18/11/2024). 

Kepada pejabat baru, AKBP Jazuli Dani Iriawan mengucapkan selamat akan jabatan yang baru.

"Mereka bukan orang baru di Pamekasan, jadi saya yakin anda sudah mengenal dan paham akan lingkungan Polres Pamekasan," pesannya.

AKBP Jazuli Dani Iriawan juga berpesan kepada pejabat baru yang telah mendapatkan kepercayaan dari pimpinan untuk melaksanakan tugas di Polres Pamekasan, segera pelajari dan sesuaikan dengan tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan.

"Jalin silaturrahmi, komunikasi dan koordinasi dengan semua unsur baik internal maupun eksternal untuk mendapatkan informasi dan masukan sehingga dapat menyesuaikan dengan situasi dan kondisi wilayah Polres Pamekasan," pintanya.

 


Informasi lengkap dan menarik lainya di Googlenews TribunMadura.com

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved