Virus Corona di Bangkalan
Update Covid-19 di Kabupaten Bangkalan Kamis 23 Juli 2020: 100 Pasien Sembuh Dalam Empat Hari
Dalam empat hari terakhir, terdata sebanyak 100 pasien positif Covid-19 dinyatakan sembuh. Terhitung sejak Senin (20/7/2020) hingga Kamis (23/7/2020)
Penulis: Ahmad Faisol | Editor: Elma Gloria Stevani
TRIBUNMADURA.COM, BANGKALAN - Tingkat kesembuhan pasien terkonfirmasi positif virus corona di Kabupaten Bangkalan meningkat signifikan.
Dalam empat hari terakhir, terdata sebanyak 100 pasien positif Covid-19 dinyatakan sembuh. Terhitung sejak Senin (20/7/2020) hingga Kamis (23/7/2020).
Seperti yang terangkum pada Data Peta Sebaran Covid-19 yang di-update Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kabupaten Bangkalan melalui www.bangkalankab.go.id.
• Bidan di Pamekasan Didemo Warga Setelah Kirim Pasien Ibu Hamil yang Mau Melahirkan Anak Kembar ke RS
• Viral Janda Kembang di Kudus Cari Jodoh Lewat Iklan Jual Beli Tanah, Begini Kriteria Suami Idamannya
• Tingkatkan Minat Baca Siswa, Komunitas Tale Dirikan Taman Baca Swadaya di Dusun Nangger Sampang
"Pasien sembuh Coviid-19 hari ini sejumlah 228 orang atau bertambah sejumlah 71 orang dari sehari sebelumnya," ungkap Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Bangkalan Agus Zain, Kamis (23/7/2020) malam.
Update Data Peta Sebaran Covid-19 Bangkalan pada Senin (20/7/2020) malam, jumlah pasien sembuh Covid-19 masih berada di angka 128 orang atau bertambah 2 orang dari sehari sebelumnya.
Sedangkan jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 kala itu menyentuh angka 317 orang atau bertambah sejumlah 5 orang dari sehari sebelumnya.
"Saat ini tidak ada penambahan pasien terkonfirmasi positif, tetap berada di angka 331 orang," pungkasnya.
• FAKTA Anak di Tulungagung Bunuh Ayah Seusai Dipukuli, Balas Aniaya, Pangku Sang Ayah Sambil Menangis
• Satpol PP Kota Kediri Gerebek Pesta Miras di Taman Alun-alun, 4 Orang Pelaku Diamankan
• Pemkot Surabaya akan Gelar Razia Jam Malam Mulai Hari Kamis hingga Sabtu, Serentak di 31 Kecamatan
Jumlah 331 pasien positif Covid-19 itu tersebar di seluruh kecamatan. Dari 18 kecamatan yang ada, terbanyak terdata di Kecamatan Kota dengan jumlah 120 orang.
Disusul Kecamatan Kamal sejumlah 49 orang, Burneh 31 orang, Blega dan Kwanyar masing-masing 18 orang, Socah dan Arosbaya masing-masing 15 orang.
Kecamatan Labang sejumlah 14 orang, Klampis dan Tanah Merah masing-masing 9 orang, Sepulu sebanyak 8 orang, Modung 7 orang, Geger 5 orang.
Kecamatan Tragah dan Galis sejumlah 4 orang, Tanjung Bumi dan Kokop masing-masing 2 orang, dan Kecamatan Konang sebanyak 1 orang.
Nol Kasus Kematian Akibat Covid-19 Selama Sepekan Terakhir, Kabupaten Bangkalan Menuju PPKM Level 2 |
![]() |
---|
Kabupaten Bangkalan Sukses Lepas dari Zona Merah, Angka Vaksinasi Meningkat dan Kasus Covid-19 Turun |
![]() |
---|
3 Hari Berturut-turut Bangkalan Catat 456 Kasus Baru Covid-19, Pemkab Siapkan 100 Ribu Paket Bantuan |
![]() |
---|
Ada 138 Kasus Penularan Covid-19 hingga Pergeseran Zona Merah di Sepanjang Pantai Selatan Bangkalan |
![]() |
---|
Bangkalan Satu-Satunya Wilayah Zona Merah di Madura, 5 Kecamatan Berisiko Tinggi Penyebaran Covid-19 |
![]() |
---|