Wabah Virus Corona

Orang yang Tak Keluar Rumah Masih Berpotensi Terpapar Virus Corona, Ini Penjelasan Ketua Satgas

Potensi penyebaran virus corona tidak hanya terjadi pada orang yang berada di luar rumah.

Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
TRIBUNMADURA.COM/AHMAD FAISOL
Tim Satgas Inpres Covid-19 menindak pengendara sepeda motor dengan hukuman push up karena tidak menggunakan masker saat berada di kawasan pecinan, Jalan Panglima Sudirman, Jumat (28/8/2020) 

TRIBUNMADURA.COM - Pemerintah mengajurkan masyarakat agar tetap berada di rumah selama masa pandemi virus corona Covid-19.

Itu dilakukan untuk mengurangi penyebaran virus corona Covid-19 di Indonesia.

Masyarakat diperbolehkan keluar rumah jika dalam keadaan tertentu saja.

Kementerian Sosial Hapus Daftar Ratusan Penerima Bantuan Sosial Tunai Tahap 6 di Sampang, Kenapa?

Nasib Sial Remaja Atraksi Motor di Dekat Telaga, Terjun Bebas ke Air: Cuma Kelihatan Knalpotnya

Pengguna Masker Scuba Dilarang Masuk KRL, Bagaimana dengan di Kota Malang? Ini Kata Sutiaji

Jika pun harus keluar rumah, masyarakat diminta untuk menggunakan masker.

Namun, ternyata, potensi penyebaran virus corona tidak hanya terjadi pada orang yang berada di luar rumah.

Orang yang berada di dalam rumah juga berpotensi tertular virus corona.

Kepala BNPB, Doni Monardo meminta masyarakat meningkatkan kedisiplinan pada protokol kesehatan Covid-19 meski tidak keluar rumah.

Doni Monardo yang sekaligus Ketua Satgas Penanganan Covid-19 itu mengatakan, dari data pasien Covid-19 di RS Wisma Atlet terdapat pasien Covid-19 yang ikut terpapar Covid-19 meski sudah beraktivitas di dalam rumah.

"Data dari pasien RS Wisma Atlet beberapa minggu lalu dilakukan survei, terdapat 7 persen mereka yang dirawat adalah orang yang tidak keluar rumah," kata Doni dalam rapat kerja dengan Komisi VIII DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (22/9/2020).

Ketua Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo
Ketua Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo saat memberikan keterangan di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis (6/8/2020).

Pasar Setono Betek Blok D Dipasang Garis Danger, Ditutup Sementara setelah Pedagang Positif Covid-19

Emil Dardak Resmi Pimpin Partai Demokrat Jatim, Ditunjuk Langsung Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)

"Jadi bagi mereka yang tetap di rumah pun tetap waspada harus hati-hati," tegasnya.

Doni mengatakan, mereka yang beraktivitas di rumah terpapar Covid-19 dari anggota keluarga yang sering beraktivitas di luar rumah dan tidak menerapkan protokol kesehatan saat kembali ke rumah.

"Maka bisa menulari saudaranya yang lain," ujarnya.

Berdasarkan hal tersebut, Doni meminta masyarakat untuk memisahkan anggota keluarga yang beraktivitas di rumah dengan yang sering beraktivitas di luar rumah.

"Inilah yang harus tetap kita ingatkan kepada masyarakat bahwa kelompok komorbid harus dipisahkan dari yang bekerja, yang bisa saja terpapar Covid-19 tetapi tidak mengalami gejala apa-apa," pungkasnya.

Pulang dari Rumah Sakit Malah Positif Covid-19

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved