Ramadan 2021
Jelang Ramadan 2021, 3 Pelajar SMA Diamankan Satpol PP Mojokerto dalam Razia Tempat Hiburan Malam
Petugas gabungan bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Mojokerto melakukan razia di sejumlah tempat hiburan malam. Amankan 3 pelajar SMA
Penulis: Mohammad Romadoni | Editor: Elma Gloria Stevani
TRIBUNMADURA.COM, MOJOKERTO - Petugas gabungan bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) merazia sejumlah tempat hiburan malam di Kota Mojokerto.
Seluruh pengunjung dan pemandu lagu yang berada di tempat hiburan saat razia tak luput dari pemeriksaan identitas dan penggeledahan barang bawaan, untuk mengantisipasi peredaran narkotika.
Kegiatan razia tempat hiburan malam kali ini juga sekaligus sosialisasi terhadap pengelola tempat hiburan malam terkait peraturan larangan jam operasional menjelang bulan Ramadan 2021.
Baca juga: Dua Mobil Mobilio dan Avanza Masuk Jurang di Cangar-Pacet Mojokerto, Satu Orang dalam Keadaan Kritis
Baca juga: Wali Kota Blitar Tinjau Rumah Warga Terdampak Gempa di Ngadirejo, Upayakan Beri Bantuan Perbaikan
Baca juga: Bacaan Doa Menyambut Bulan Suci Ramadan 2021/1442 H, Amalan Sunnah yang Dapat Mendatangkan Pahala
Baca juga: Kumpulan Ucapan Selamat Menyambut Bulan Suci Ramadan 2021, Cocok Dibagikan di WhatsApp Keluarga
Kasi Operasional Satpol Kota Mojokerto, Mulyono mengatakan, pihaknya bersama petugas gabungan dari TNI/POLRI dan BNNK merazia tempat hiburan malam.
Salah satunya di Graha Popphy, Pandora dan Karaoke Wijaya di Jalan By Pass KM 50, Kota Mojokerto.
Selain pemeriksaan identitas, dari BNNK juga melakukan tes urine narkoba dan tes HIV terhadap wanita pemandu.
Kegiatan razia berangkat dari kantor Satpol PP dan mulai dilakukan sekitar pukul 21.30 WIB yang berakhir pada pukul 24.00 WIB, Sabtu (10/4/2021) malam.
"Kegiatan razia rutin di cafe maupun tempat karaoke dilakukan sebagai upaya menjaga ketertiban umum apalagi akan memasuki bulan Ramadan," ungkapnya di Kantor Satpol PP Kota Mojokerto, Minggu (11/4/2021).
Mulyono menjelaskan pihaknya mengamankan tiga orang yang kedapatan tanpa identitas KTP di tempat hiburan malam Pandora di Jalan By Pass lingkungan Gunung gedangan, Kecamatan Magersari.
Setelah diperiksa ternyata tiga orang itu adalah anak dibawah umur berstatus pelajar SMA asal Sooko, Kabupaten Mojokerto.
"Jadi kami mengamankan tiga anak laki-laki usia 17 tahun yang statusnya pelajar, kondisinya belum mabuk dan minum miras," terangnya.
Menurut dia, ketiga pelajar itu nantinya akan dilakukan pendaatan dan diberi sanksi sesuai perbuatannya. Pasalnya, mereka kedapatan mengkonsumsi minuman keras di tempat tersebut.
"Kami lakukan pembinaan terhadap tiga pelajar ini dan memanggil orang tua yang bersangkutan agar jangan sampai anak dibawah umur minum Miras di cafe maupun di tempat karaoke," ucap Mulyono.
Baca juga: 18 Unit Bangunan di Kota Blitar Rusak Akibat Gempa, Termasuk Rumah Sakit, Sekolah dan Tempat Ibadah
Baca juga: 41 Kata-kata Menyambut Bulan Ramadan 2021, Cocok Dibagikan ke Keluarga, Sahabat hingga Rekan Kerja
Baca juga: Kumpulan Ucapan Menyambut Ramadhan 2021, Marhaban ya Ramadan Bisa Dijadikan Status Media Sosial
Baca juga: Cek Keberuntungan 12 Shio Minggu 11 April 2021: Shio Kerbau Jangan Sombong, Shio Kuda Merasa Jengkel
Simak berita lain terkait Kabupaten Mojokerto
Simak berita lain terkait Jawa Timur
Simak berita lain terkait Pemandu Lagu
FOLLOW US:
razia hiburan malam
hiburan malam di Kota Mojokerto
jelang Ramadan 2021
Satpol PP Kota Mojokerto
Tribun Madura
TribunMadura.com
madura.tribunnews.com
Mohammad Romadoni
Elma Gloria Stevani
berita Mojokerto terbaru
Kota Mojokerto
Ramadan 2021
Mulyono
IKSADAM Desa Kombang Talango Bagikan 141 Paket Beras Bagi Fakir Miskin |
![]() |
---|
Bacaan Doa yang Dianjurkan saat Malam Lailatul Qadar, Dilengkapi Tulisan Arab & Latin Serta Artinya |
![]() |
---|
Terjadi di Tanggal Ganjil Akhir Ramadhan, Ini Ciri-ciri Malam Lailatul Qadar, Dilengkapi dengan Doa |
![]() |
---|
Cara Bayar Zakat Fitrah Berserta Ketentuannya, Lengkap dengan Syarat dan Bacaan Niat Zakat |
![]() |
---|
Bacaan Doa Khotmil Quran, Dibaca ketika Khatam Al Quran, 6.000 Malaikat Membaca Istigfar Untuknya |
![]() |
---|