Tips Mencegah Korsleting Listrik di Rumah saat Musim Hujan, Pastikan Kabel Tak Ada yang Terbuka
Guna meminimalisir bahaya tersebut, matikan barang elektronik dan cabut kabel dari stop kontak listrik, seperti televisi dan computer saat petir.
Selanjutnya, apabila rumah sudah dalam kondisi tidak banjir, pastikan terlebih dahulu kondisi instalasi listrik (stop kontak, mesin air, peralatan listrik yang terendam) dalam kondisi yang kering sebelum aliran listrik dinyalakan.
Selain beberapa hal di atas, hal lain yang perlu diwaspadai pada saat hujan adalah petir.
Kasus kebakaran alat elektronik yang tersambar petir merupakan kasus yang cukup sering ditemui.
Guna meminimalisir bahaya tersebut, matikan barang elektronik dan cabut kabel dari stop kontak listrik, seperti televisi, radio dan komputer ketika terjadi petir.
Kita juga harus meminimalisir penggunaan telepon seluler karena benda tersebut dapat memancarkan gelombang elektromagnetik tinggi.
Selain itu, jauhi peralatan yang dapat menghantarkan arus listrik seperti gagang pintu besi, atau benda lain penghantar listrik.
Tingginya intensitas hujan biasanya identik dengan terjadinya gangguan aliran listrik yang berujung pada pemadaman.
Padahal, turunnnya hujan tidak serta merta menyebabkan aliran listrik harus dimatikan.
Terjadinya pemadaman listrik saat hujan disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain:
1. Hujan deras dan angin kencang yang menyebabkan benda roboh dan mengenai jaringan listrik, contohnya pohon tumbang.
2. Jaringan listrik tersambar petir (oleh karena itu masyarakat jangan berada didekat jaringan ataupun tiang listrik)
3. Lingkungan tempat tinggal warga atau kawasan gardu listrik terendam banjir
Hal tersebut merupakan kondisi yang membuat listrik harus dipadamkan demi keselamatan warga sekitar.
Sebab jika tidak dipadamkan akan berpotensi menimbulkan sengatan listrik yang membahayakan keselamatan warga.
Lebih lanjut, warga juga perlu berhati hati apabila di luar rumah saat hujan dan atau ada angin kencang.