Berita Entertainment

Sempat Minta Harta Warisan, Kini Kondisi Teddy dan Bintang Memprihatinkan, Begini Tanggapan Sule

Teddy yang sebelumnya berusaha mendapatkan harta warisan dari Lina Jubaedah, kini dipasrahkan kepada pengacaranya.

Editor: Aqwamit Torik
Kolase YouTube iNews & @ferdinan_sule
Teddy Pardiyana dan Sule. 

TRIBUNMADURA.COM - Kondisi kehidupan Teddy Pardiyana, suami almarhum Lina Jubaedah kini mengkhawatirkan.

Teddy yang sebelumnya berusaha mendapatkan harta warisan dari Lina Jubaedah, kini dipasrahkan kepada pengacaranya.

Kehidupan Teddy Pardiyana dengan anaknya, Bintang dikabarkan sedang hidup susah pasca ditinggal oleh Lina Jubaedah.

Mantan suami Lina, Sule memilih untuk tak peduli dengan kehidupan Teddy Pardiyana.

Hal itu diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Sabtu (13/11/2021).

Sule dengan tegas mengatakan tidak punya urusan dengan Teddy.

Baca juga: Diajak Golkar di Pilpres 2024, ini Jawaban Ganjar Pranowo, Juga Sebut Nama Ketum PDIP Megawati

"Udah tidak ada lagi urusannya sama saya," kata Sule.

Ia juga tak ambil pusing soal kabar Teddy kesulitan ekonomi karena tidak mendapat warisan dari almarhum.

Sebab, menurut Sule, harta warisan mendiang Lina Jubaedah jadi hak anak-anak.

"Ya kan semuanya udah hak milik anak-anak," ucap Sule.

Suami Nathalie Holscher ini menyebut aset-aset yang dikuasai Lina semasa hidup adalah milik Rizky Febian dan Putri Delina.

Keduanya merupakan anak Lina Jubaedah dari pernikahannya dengan Sule.

"Semuanya itu aset, harta, semuanya punya anak-anak," jelas Sule.

Nasib Teddy Pardiyana Memprihatinkan

Halaman
123
Sumber: Tribunnews.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved