Serie A Liga Italia
AC Milan Rasakan Ancaman dari Inter Milan di Tabel Klasemen, Stefano Pioli Ungkap ada Tekanan
AC Milan sendiri hanya unggul satu poin dari I Nerrazzurri, yang masih menyimpan satu pertandingan di Liga Italia.
TRIBUNMADURA.COM - AC Milan saat ini berada di puncak klasemen Serie A Liga Italia.
Namun saat ini ada ancaman dari Inter Milan yang kapan saja bisa merebut posisi puncak itu.
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli juga mengakui hal tersebut.
Klub berjulukan I Rossoneri itu mengumpulkan 55 poin dari 25 pertandingan di Liga Italia.
Namun, jelang memasuki pekan ke-26 Liga Italia, Stefano Piolimengatakan bahwa AC Milan dalam kondisi tertekan.
Baca juga: Striker Muda AC Milan, Didekati Arsenal, untuk Perkuat Lini Serang Tim Meriam London, Ini Kata Pioli
Pasalnya, AC Milan berpotensi dikudeta rival sekotanya, Inter Milan, jika gagal menang atas Salernitana.
AC Milan dijadwalkan menjamu Salernitana di San Siro, Sabtu (19/2/2022) waktu setempat atau Minggu pukul 02.45 WIB.
Sehari setelahnya, giliran Inter Milan yang menyambut Sassuolo di Giuseppe Meazza, Minggu (20/2/2022) atau Senin pukul 00.00 WIB.
Dengan kondisi tersebut, AC Milan dituntut untuk bisa meraih tiga poin demi menjaga jarak dari Inter Milan yang berada tepat di bawahnya.
AC Milan sendiri hanya unggul satu poin dari I Nerrazzurri, yang masih menyimpan satu pertandingan di Liga Italia.
Baca juga: Ucapan Lionel Messi Bak Ramalan, Singgung Cristiano Ronaldo yang Berada di Manchester United
"Tabel klasemen tidak mengatakan yang sebenarnya karena tim lain memiliki pertandingan di tangan," kata Pioli seperti dikutip BolaSport.com dari Milannews.
"Kami harus memberikan kontinuitas pada penampilan kami."
"Ada tekanan, tapi kami siap menanganinya."
"Kami ingin memberikan yang terbaik untuk memenangkan pertandingan berikutnya, itu satu-satunya pikiran kami."
"Lawan tidak masalah, kami ingin memenangkan setiap pertandingan," tutur juru taktik asal Italia itu menambahkan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/madura/foto/bank/originals/para-pemain-ac-milan-saat-melakukan-selebrasi-kini-ac-milan-berada-di-posisi-puncak.jpg)