Berita Malang
Waspada Pencurian Helm Berbagai Merek di Kota Malang, Lokasi ini Jadi Tempat Favorit Para Pelaku
Modus pelaku pencurian helm mahal di Kota Malang, beraksi dengan memanfaatkan kelengahan korbannya.
Penulis: Kukuh Kurniawan | Editor: Ayu Mufidah Kartika Sari
TRIBUNMADURA.COM, MALANG - Dalam kurun waktu dua bulan, terdapat tiga kejadian pencurian helm di wilayah Kota Malang.
Aksi pencurian helm pertama terjadi di parkiran motor pusat perbelanjaan yang ada di Jalan Merdeka Timur pada Jumat (25/2/2022) sekitar pukul 08.00 WIB.
Saat itu, korban berinisial RR (26) meletakkan helm yang bermerek INK Classic di atas spion motornya.
Pencurian helm itu diketahui setelah korban mendapati bahwa helm seharga Rp 320 ribu miliknya tak ada di tempatnya.
Kasus pencurian helm yang kedua terjadi pada Senin (28/2/2022) malam.
Korban berinisial DD (20) meletakkan helmnya bermerek KYT di atas sepeda motornya.
Baca juga: Sudah Lama Diintai, Motor Karyawati Toko Roti di Surabaya Dibawa Kabur Maling, Begini Modus Pelaku
Saat itu, ia memarkirkan motornya di parkiran pusat perbelanjaan yang ada di Jalan Veteran, Kota Malang.
WM menjadi korban selanjutnya dalam aksi pencurian helm tersebut, Kamis (3/3/2022)
Helm bermerek KYT miliknya hilang setelah korban memarkirkan motornya di parkiran pusat perbelanjaan.
Atas kejadian itu, baik korban WM maupun DD melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Klojen.
Dari modus yang digunakan, pelaku mengincar helm bermerek dan berharga cukup mahal.
Selain itu, pelaku beraksi dengan memanfaatkan kelengahan korbannya.
Kasi Humas Polresta Malang Kota, Ipda Eko Novianto mengatakan, setiap laporan masyarakat pasti akan segera ditindaklanjuti.
"Setiap laporan masyarakat, akan menjadi atensi dari pihak kepolisian. Anggota kami akan mengusut laporan masyarakat ini," ujarnya, Minggu (13/3/2022).
Ia mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati saat meletakkan barang berharga khususnya helm.
"Selalu perhatikan dan jangan mudah meletakakkan sembarangan. Lebih baik, helm dititipkan di tempat yang aman agar terhindar dari incaran pelaku kejahatan," pungkasnya.
Kakek Seorang Guru Ngaji Cabuli Tiga Muridnya saat Mengaji, Modus Bacakan Doa Tapi Ngelunjak |
![]() |
---|
Ibu ini Tak Berkutik saat Diancam Jambret Pakai Celurit, Kalung Emas dan Dompet Berisi Hape Dirampas |
![]() |
---|
Ayah Cabuli Anak Tiri saat Rumah Sepi, Sempat Kepergok Nenek dan Bibi Tapi Malah Dilanjutkan |
![]() |
---|
Kebakaran Hebat Kios Ikan Hias di Kota Malang, 4 Mobil Damkar Dikerahkan, Korsleting Listrik |
![]() |
---|
Sejoli Kompak Curi Kotak Amal Musala di Malang, Saling Bagi Tugas, Aksinya Terekam CCTV |
![]() |
---|