AC Milan
AC Milan Tumbalkan Pemainnya Demi Pertahankan Rade Krunic, Negosiasi dengan Fenerbache Batal
Stefano Pioli melakukan usaha demi pemainnya tak menyeberang ke Fenerbache. Kini, AC Milan telah menghentikan negosiasi dengan Fenerbache
TRIBUNMADURA.COM - Rade Krunic diupayakan untuk tetap bertahan di AC Milan.
Stefano Pioli melakukan usaha demi pemainnya tak menyeberang ke Fenerbache.
Kini, AC Milan telah menghentikan negosiasi dengan Fenerbache terkait transfer tersebut.
Namun sayangnya, ada tumbal yang harus dikorbankan oleh AC Milan.
AC Milan akan mendepak Junior Messias terlebih dahulu.
Baca juga: Rade Krunic Nasibnya Digantung, Stefano Pioli Masih Berminat Tapi AC Milan Sudah Siapkan Serep
Informasi lengkap dan menarik lainnya di GoogleNews TribunMadura.com
Melansir Calciomercato.com, AC Milan batal menjual Rade Krunic sebab tim Turki bersikeras membayar 4 juta euro untuk transfer pemain 29 tahun tersebut.
Padahal, Rade Krunic disebut-sebut telah mencapai kesepakatan secara verbal dengan Fenerbahce.
Kompatriot Rade Krunic, Edin Dzeko yang juga eks Inter Milan konon berperan dalam kesepakatan tersebut.
Akan tetapi, AC Milan menginginkan mahar 10 juta untuk penjualan pemain asal Bosnia ini.
Tidak hanya itu, pelatih AC Milan, Stefano Pioli nyatanya masih enggan berpisah dengan Rade Krunic.
Pemain 29 tahun itu meski jarang mendapat waktu bermain dan bolak-balik cedera terbukti masih berguna untuk Rossoneri.
Pada musim 2022/2023 kemarin, Rade Krunic mendulang satu gol dan assist dari 34 pertandingan di semua kompetisi.
Stefano Pioli disebut masih membutuhkan jasa Rade Krunic untuk musim depan daripada menjualnya dengan harga murah.
Bahkan, AC Milan tengah mempersiapkan kontrak baru untuk gelandang asal Bosnia ini.
| Olivier Giroud Bikin AC Milan Ketergantungan, Keputusan di Musim Panas Jadi Penyebab |
|
|---|
| PSG Berencana Kembalikan Donnarumma Demi Dapatkan Mike Maignan dari AC Milan: Bisa Dilepas |
|
|---|
| Aji Mumpung AC Milan, Manfaatkan Rafael Leao yang Diincar Banyak Klub Lain Demi Mandi Uang |
|
|---|
| AC Milan Perlu Belajar dari Atalanta, Ketelaere Seketika Jadi Pemain Pilar saat Dibuang Rossoneri |
|
|---|
| Mike Maignan Dikabarkan Absen Pekan Depan, Alami Cedera Kala Lawan Newcastle United |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.